Tinjauan Efektivitas Penerimaan Pajak Restoran Sebagai Pendapatan Asli Daerah Kota Sawahlunto

Aziz, M. Fikri (2023) Tinjauan Efektivitas Penerimaan Pajak Restoran Sebagai Pendapatan Asli Daerah Kota Sawahlunto. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_7_M_FIKRI_AZIZ_20233048_1994_2024.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Tujuan pnelitian ini adalah untuk mengetahui Tinjauan Efektivitas Penerimaan Pajak Restoran Sebagai Pendapatan Asli Daerah di Kota Sawahlunto. Penelitian ini dilakukan di Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Jl. Soekamo Hatta No.3, Lubang Panjang, Kecamatan Barangin, Kota Sawahlunto, Sumatera Barat. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif, yaitu penelitian untuk membuat gambaran mengenai situasi atau kejadian. Data dikumpulkan melalui wawancara dan juga diperoleh dari sumber-sumber yang sudah ada pada Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat efektivitas pajak restoran di Kota Sawahlunto selama periode tersebut dapat dikategorikan sebagai efektif Hal ini tercermin dari presentase dan rata-rata penerimaan pajak restoran yang melebihi 100% selama tiga tahun pertama periode tersebut. Keberhasilan ini dapat diatribusikan kepada efektivitas pemungutan pajak restoran yang telah dilakukan oleh Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Sawahlunto. Selain itu, penelitian juga mengungkapkan bahwa penerimaan pajak restoran sebagai Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Sawahlunto mengalami fluktuasi setiap tahunnya, dengan peningkatan dan penurunan yang signifikan. Dengan demikian, penelitian ini menyiratkan bahwa penerimaan pajak restoran memiliki dampak yang signifikan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Sawahlunto selama periode tahun 2018 hingga 2022. Penemuan ini memberikan wawasan penting bagi pihak berwenang dalam perencanaan dan pengelolaan pendapatan daerah serta kebijakan perpajakan di Kota Sawahlunto. Penelitian ini juga dapat menjadi dasar untuk penelitian lebih lanjut dalam rangka meningkatkan efektivitas pajak restoran dan mengoptimalkan kontribusi pajak sebagai pendapatan daerah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorAndriani, ChichiUNSPECIFIED
CorrectorSusanti, DessiUNSPECIFIED
CorrectorSofya, RaniUNSPECIFIED
Subjects: H Social Sciences > HZ Management
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen - S1
Depositing User: Sri Yulianti, S.IP
Date Deposited: 30 May 2024 08:37
Last Modified: 30 May 2024 08:37
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/52304

Actions (login required)

View Item View Item