Pengaruh Output Pariwisata, Investasi PMDN dan Upah Terhadap Penyerapan Tenaga Kerja Sektor Pariwisata Provinsi di Indonesia

Husna, Irma Syahdatul (2023) Pengaruh Output Pariwisata, Investasi PMDN dan Upah Terhadap Penyerapan Tenaga Kerja Sektor Pariwisata Provinsi di Indonesia. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_8_IRMA_SYAHDATUL_HUSNA_19060095_485_2024.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui; (1) Pengaruh output pariwisata terhadap penyerapan tenaga kerja sektor pariwisata provinsi di Indonesia, (2) Pengaruh investasi PMDN terhadap penyerapan tenaga kerja sektor pariwisata provinsi di Indonesia, (3) Pengaruh upah terhadap penyerapan tenaga kerja sektor pariwisata provinsi di Indonesia. Penelitian ini bersifat deskriptif dan asosiatif yaitu penelitian yang mendeskripsikan variabel penelitian dan menemukan ada tidaknya pengaruh antara variabel bebas dan variabel terikat. Jenis data dalam penelitian ini adalah data panel provinsi di Indonesia dari tahun 2013-2022. Teknik analisis data, yaitu analisis deskriptif dan induktif. Analisis induktif mencakup: (1) Uji t dan (2) Uji F dengan taraf nyata 5%. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode Analisis Regresi Panel. Hasil penelitian memperlihatkan bahwa; (1) Output pariwisata berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja sektor pariwisata provinsi di Indonesia, (2) Investasi PMDN berpengaruh positif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja sektor pariwisata provinsi di Indonesia, (3) Upah berpengaruh negatif dan signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja sektor pariwisata provinsi di Indonesia. Demikian secara bersama-sama (simultan) output pariwisata, investasi PMDN dan upah memiliki pengaruh yang signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja sektor pariwisata provinsi di Indonesia. Diharapkan kepada pemerintah untuk dapat mengevaluasi serta dapat mengkaji kembali terhadap apa yang menjadi masalah penyerapan tenaga kerja sektor pariwisata yang terjadi pada daerah atau provinsi yang berada di seluruh Indonesia

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorSentosa, Sri UlfaUNSPECIFIED
CorrectorYeni, IsraUNSPECIFIED
CorrectorAriusni, AriusniUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: PENGARUH OUTPUT PARIWISATA
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Ekonomi > Ekonomi Pembangunan - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 08 May 2024 02:46
Last Modified: 08 May 2024 02:46
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/51800

Actions (login required)

View Item View Item