Pelanggaran Prinsip Kesantunan Berbahasa Oleh Para Tokoh Novel Bertema Perempuan Tertindas.

Fatma, Annisa (2024) Pelanggaran Prinsip Kesantunan Berbahasa Oleh Para Tokoh Novel Bertema Perempuan Tertindas. Skripsi thesis, Fakultas Bahasa dan Seni.

[img]
Preview
Text
B1_2_ANNISA_FATMA_19017005_1904_2024.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1) untuk mendeskripsikan jenis pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa oleh para tokoh novel bertema perempuan tertindas, (2) untuk mendeskripsikan faktor peneyebab pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa oleh para tokoh dalam novel bertema perempuan tertindas. Dalam membahas hal tersebut peneliti mengacu pada teori prinsip kesantunan yang dikemukakan Leech, yang terdiri dari enam maksim, yaitu maksim kearifan, kedermawanan, maksim pujian, maksim kerendahan hati, maksim kesepakatan dan maksim simpati. Kemudian peneliti juga mengacu pada teori Pranowo mengenai apa faktor yang menyebabkan pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa. Jenis penelitian ini adalah penelitian campuran (mixed method) yaitu kualitatif dan kuantitatif. Metode campuran (mixed method) adalah jenis penelitian yang menggabungkan antara metode kualitatif dan kuantitatif untuk digunakan secara bersamaan. Data dalam penelitian ini merupakan data tulis berbentuk kalimat/tuturan yang melanggar prinsip kesantunan berbahasa oleh para tokoh dalam novel bertema perempuan tertindas. Adapun sumber data pada penelitian ini adalah dua novel yang bertema perempuan tertindas yaitu novel Perempuan di Titik Nol dan novel Cantik Itu Luka. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik simak bebas cakap dan teknik catat. Teknik penganalisisan data diakukan dengan cara (1) Mengklasifikasikan data pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa pada tuturan para tokoh dalam novel bergenre perempuan tertindas, (2) Mengklasifikasikan faktor penyebab pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa pada tutran para tokoh dalam novel bertema perempuan tertindas (3) Memvalidasi data pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa pada tuturan para tokoh dalam novel perempuan tertindas (4) Menganalisis dan menginterpretasikan data dan pembahasan sesuai teori untuk menarik kesimpulan. Berdasarkan hasil analisis data , temuan pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa oleh para tokoh novel bertema Perempuan tertindas, yang terdiri dari dua novel yaitu novel Perempuan di Titik Nol dan novel Cantik Itu luka, ditemukan sebanyak 93 data pelanggaran yaitu, terdiri atas 15 data pelanggaran maksim kearifan, 10 data pelanggaran maksim kedermawanan, 32 data pelanggaran maksim pujian, 13 data pelanggaran maksim kerendahan hati, 14 data pelanggaran maksim kesepakatan dan 10 data pelanggaran maksim simpati. Kemudian faktor penyebab pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa oleh para tokoh dalam novel bertema Perempuan tertindas yaitu, menyampaikan kritik secara langsung, dorongan emosi, protektif, memojokkan, dan menuduh. Terdiri atas 54 data disebabkan oleh kritik secara langsung, 12 data disebabkan oleh dorongan emosi, 15 data disebabkan karena protektif, 9 data disebabkan karena ingin memojokkan, 3 data disebabkan oleh menuduh.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorAgustina, AgustinaUNSPECIFIED
CorrectorErmanto, ArmantoUNSPECIFIED
CorrectorManaf, NgusmanUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: NOVEL, SASTRA, BAHASA INDONESIA
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 30 Apr 2024 09:10
Last Modified: 30 Apr 2024 09:10
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/51660

Actions (login required)

View Item View Item