Uni Lis : Pengusaha Nasi Kapau Kuliner Legendaris (1950 – 2007)

Sonnevil, Rahayu (2024) Uni Lis : Pengusaha Nasi Kapau Kuliner Legendaris (1950 – 2007). Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img] Text
B1_02_RAHAYU_SONNEVIL_18046172_1068_2024.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dari suksesnya seorang pengusaha perempuan Minangkabau dibidang kuliner khas daerahnya sendiri hingga menjadi kuliner terkenal dan popular. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) membahas perjalanan hidup salah satu tokoh pengusaha perempuan dibidang kuliner nasi Kapau yaitu Uni Lis, (2) medeskripsikan perjalan karir Uni Lis dalam merintis dan mengembangkan usaha Nasi Kapau. Nasi kapau merupakan industri kreatif yang dimainkan oleh perempuan, bisa kita lihat dari pemberian nama usaha semuanya diawali dengan Uni salah satunya yaitu Nasi Kapau Uni Lis. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode biografi tematis tentang riwayat hidup seseorang pada batas waktu tertentu dan tema tertentu dari perjalanan hidupnya. Oleh karena itu sesuai dengan kaidah penelitian sejarah, maka penelitian ini dilakukan melalui beberapa tahap yaitu, (1) Heuristik yaitu pengumpulan data, melalui sumber tertulis dan sumber lisan; (2) Verifikasi atau kritik sumber dengan menguji keabsahan sumber – sumber yang didapatkan; (3) Interpretasi yaitu penafsiran makna dari sumber – sumber yang ada dan menghubungkan fakta yang telah diperoleh agar dapat direkonstruksi dalam bentuk cerita; (4) Historiografi yaitu penyajian hasil penelitian dalam bentuk skripsi. Hasil dari penelitian ini adalah mendeskripsikan Riwayat hidup atau perjalanan hidup dari seorang perempuan yang berhasil merintis usaha kuliner hingga menjadi legenda dan menjadi tujuan bagi turist yang datang ke Bukittinggi. Dimana Uni Lis yang mempunyai nama asli Yulismar ini adalah seorang perempuan yang terlahir dari keluarga sederhana dan tidak tamat sekolah, tetapi ia berhasil mendirikan dan mengembangkan sebuah usaha kuliner hingga terkenal dan popular. Ia memiliki strategi tersendiri dalam mengembangkan usahanya yaitu pertama tidak terlepas dari karakternya yang giat dan pantang menyerah. Kedua Uni Lis yang memiliki bakat measak yang diperoleh secara turun temurun, bahkan pengolahannya menggunakan bumbu dan cara pengolahan tersendiri sehingga memiliki cita rasa tersendiri. Selanjutnya dukungan dari keadaan geografis kota Bukittiggi yang merupakan kota wisata yang banyak dikunjungi. Kesetiaan memelihara akar budaya membuahkan hasil, nasi Kapau Uni Lis menjadi sajian legendaris.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorFatimah, SitiUNSPECIFIED
CorrectorErnawati, ErnawatiUNSPECIFIED
CorrectorSyafrina, YeldaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: UNI LIS NASI KAPAU, LOS LAMBUANG
Subjects: D History General and Old World > D History (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 29 Apr 2024 01:09
Last Modified: 29 Apr 2024 01:09
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/51546

Actions (login required)

View Item View Item