Pengaruh Pembelajaran Daring dan Sarana Prasarana Serta Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan di SMA Negeri 4 Sumatera Barat

Putra DS, Yuldede Rosmatri (2023) Pengaruh Pembelajaran Daring dan Sarana Prasarana Serta Motivasi Belajar Terhadap Hasil Belajar Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan di SMA Negeri 4 Sumatera Barat. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_6_YULDEDE_ROSMATR_PUTRA_DS_17199059_1461_2023.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan siswa yang terjadi saat masa pandemi dengan pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan secara daring. hasil belajar pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan dipengaruhi oleh banyak faktor eksogen diantaranya adalah pembelajaran daring, sarana prasarana dan motivasi belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pengaruh variable - varibel eksogen secara langsung, secara kausal dan secara simultan terhadap variabel endogen. Metode penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan menggunakan pendekatan Analisis Jalur (Path Analysis). Populasi yang akan digunakan dalam penelitian ini diambil dari seluruh siswa laki – laki di kelas XI SMA Negeri 4 Sumatera Barat, 78 orang yang terdiri dari 3 kelas. Dalam penelitian ini peneliti mengggunakan teknik pengambilan sampel Cluster Sampling (Area Sampling) dengan jumlah sampel sebanyak 38 orang. Hasil penelitian dan analisis data menunjukkan bahwa: (1) Pembelajaran daring berpengaruh secara langsung terhadap hasil belajar pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan karena nilai sig = 0.02 lebih kecil dari nilai α = 0.05, didapat ρyx1 = 4.9%. (2) sarana prasarana berpengaruh secara langsung terhadap hasil belajar pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan karena diperoleh nilai sig = 0.04 lebih kecil dari problalitas 0,05 dan didapat nilai ρyx2 = 3.6%. (3) motivasi belajar berpengaruh secara langsung terhadap hasil belajar karena nilai sig = 0.04 lebih kecil dari nilai α = 0.05 dan didapat nilai ρyx3= 3.6% (4) terdapat pengaruh pembelajaran daring secara tidak langsung melalui Motivasi belajar terhadap hasil belajar karena diperoleh ρyx31= 0.0724 atau sebesar 0.52%. (5) Terdapat pengaruh sarana prasarana secara tidak langsung melalui Motivasi belajar terhadap hasil belajar karena nilai ρyx32= 0.036 atau sebesar 0.12%. (6) Terdapat pengaruh pembelajaran daring, sarana prasarana dan motivasi belajar secara simultan terhadap hasil belajar peserta didik karena besarnya angka Rsquare adalah 0,04 dan dari tabel Annova diperoleh F = 0.06 dengan probabilitas (sig) = 0,02, karena nilai sig > α = 0,05 sebesar 16.00%

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorUmar, UmarUNSPECIFIED
CorrectorDamrah, DamrahUNSPECIFIED
CorrectorKomaini, AntonUNSPECIFIED
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine and Food > Sport General
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Olahraga - S2
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 24 Apr 2024 06:55
Last Modified: 24 Apr 2024 06:55
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/51441

Actions (login required)

View Item View Item