Fachrezi, Aditya
(2023)
Studi Kemampuan Kondisi Fisik Pemain Futsal SMP
Negeri 22 Kota Padang.
Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
Abstract
Masalah pada penelitian ini belum diketahui kemampuan kondisi fisik pemain
Futsal SMP N 22 Kota Padang.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui
masalah pada kemampuan kondisi fisik pemain futsal SMP Negeri 22 Kota
Padang,berupa kecepatan, daya tahan aerobic dan daya ledak otot tungkai.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif . Populasi dalam
penelitian ini seluruh pemain futsal SMP Negeri 22 Kota Padang sejumlah 25 orang.
Penentuan sampel menggunakan teknik purposive sampling sehingga sampel dalam
penelitian ini berjumlah 15 orang. Daya tahan aerobik instrumen yang digunakan
adalah Yo - Yo Intermittent Recovery test, untuk mengukur kecepatan sprint 30 meter,
Zig-Zag Run, dan mengukur daya ledak otot tungkai Standing Board Jump. Analisis
data menggunakan statistik deskriptif.
Hasil penelitian keseluruhan kondisi fisik pemain futsal smp negeri 22 kota
padang diperoleh sebanyak 2 orang (13,33%) tergolong kategori baik sekali,
sebanyak 3 orang (20%) tergolong kategori baik, sebanyak 6 orang (40%) tergolong
kategori sedang, sebanyak 4 orang (26,66%) tergolong kategori kurang. Secara
keseluruhan kondisi fisik pemain futsal SMP Negeri 22 kota Padang memiliki tingkat
kondisi fisik kategori sedang
Actions (login required)
|
View Item |