Hubungan Antara Self Esteem dan Body Image pada Mahasiswa

Chaniago, Raliza Afifa (2023) Hubungan Antara Self Esteem dan Body Image pada Mahasiswa. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_05_RALIZA_AFIFA_CHANIAGO_19006207_8731_2023.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Mahasiswa berada pada masa dewasa awal dimana terjadi perubahanperubahan baik secara fisik, biologis maupun psikologis dan sosial. Salah satu fase dari perubahan pada mahasiswa yaitu perubahan fisik, ditandai dengan penampilan bentuk tubuh yang dianggap sebagai standar wajib yang diperhatikan oleh orang lain. Ketidakpuasan seseorang terhadap tubuh yang dimiliki dapat mempengaruhi terjadinya citra tubuh (body image). Faktor yang dapat mempengaruhi body image ini salah satunya adalah self esteem, maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengkaji hubungan antara self esteem dan body image pada mahasiswa FIP UNP. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif korelasional jenis asimetris. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa FIP UNP, yang berjumlah 1834 orang mahasiswa dan sampel sebanyak 329 orang mahasiswa dengan menggunakan teknik propotional random sampling. Instrumen yang digunakan yaitu skala self esteem dan skala body image pada mahasiswa. Data dianalisis menggunakan statistik deskriptif dan teknik pearson product moment untuk mengetahui hubungan antara self esteem dan body image pada mahasiswa melalui program statistik SPSS for windows release 29.0. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa; (1) self esteem yang dimiliki oleh mahasiswa yaitu tinggi dengan (xˉ= 98,53;70,36), (2) body image yang dimiliki mahasiswa yaitu sedang dengan (xˉ=142,66;69,59), (3) terdapat hubungan yang signifikan positif antara self esteem dan body image pada mahasiswa, masih ada beberapa mahasiswa yang menilai body imagenya tidak dalam intensitas tinggi, selanjutnya terdapat hubungan yang signifikan dan positif antara self esteem dan body image terhadap mahasiswa, artinya semakin tinggi self esteem pada mahasiswa maka akan semakin tinggi body image yang dimilikinya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya pengaruh layanan bimbingan konseling terhadap permasalahan self esteem dan body image pada mahasiswa. Penelitian ini memberikan makna dengan adanya layanan bimbingan konseling seperti; layanan informasi dengan materi tips meningkatkan rasa percaya diri, layanan konseling perorangan dengan materi mengenmbangkan serta meningkatkan body image yang dimiliki dan layanan bimbingan kelompok dengan materi kecemasan ketika mengalami persepsi yang negatif mengenai body image yang dimiliki, dapat membantu mahasiswa dalam menghargai diri sendiri dan menerima bentuk tubuh yang dimiliki.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorHariko, RezkiUNSPECIFIED
CorrectorNurfarhanah, NurfarhanahUNSPECIFIED
CorrectorZahri, Triave NuzilaUNSPECIFIED
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 15 Mar 2024 02:09
Last Modified: 15 Mar 2024 02:09
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/50728

Actions (login required)

View Item View Item