Pengaruh Model ARCS (Attention, Relevance, Confidence, Satisfaction) dan Motivasi Belajar terhadap Keterampilan Menulis

Ikhlasani, Inti (2023) Pengaruh Model ARCS (Attention, Relevance, Confidence, Satisfaction) dan Motivasi Belajar terhadap Keterampilan Menulis. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img] Text
B_02_INTI_IKHLASANI_211740009_2807_2023.pdf

Download (0B)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) menjelaskan pengaruh model ARCS (Attention, Relevance, Confidence, Satisfaction) dan model pembelajaran konvensional terhadap keterampilan menulis; (2) menjelaskan pengaruh model ARCS (Attention, Relevance, Confidence, Satisfaction) terhadap keterampilan menulis untuk siswa yang bermotivasi belajar tinggi; (3) menjelaskan pengaruh model ARCS (Attention, Relevance, Confidence, Satisfaction) terhadap keterampilan menulis untuk siswa yang bermotivasi belajar rendah; dan (4) menjelaskan interaksi antara model pembelajaran ARCS (Attention, Relevance, Confidence, Satisfaction) dengan motivasi belajar terhadap keterampilan menulis. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen. Penelitian ini merupakan penelitian jenis eksperimen semu (quasi experiment). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IX SMP Negeri 13 Mukomuko yang terdaftar pada tahun ajaran 2022/2023. Sampel dalam penelitian ini terdiri atas dua kelas, yaitu kelas IXB dan IXE. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini, yaitu tes unjuk kerja dan lembar angket. Berdasarkan teori dan hasil penelitian serta pembahasan dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut. Pertama, keterampilan menulis teks pidato persuasif siswa yang diajar dengan model ARCS lebih tinggi daripada keterampilan menulis teks pidato persuasif siswa yang diajar dengan model konvensional. Kedua, keterampilan menulis teks pidato persuasif siswa bermotivasi belajar tinggi yang diajarkan dengan model ARCS lebih tinggi daripada keterampilan menulis teks pidato persuasif siswa bermotivasi belajar tinggi yang diajarkan dengan model konvensional. Ketiga, keterampilan menulis teks pidato persuasif siswa bermotivasi belajar rendah yang diajarkan dengan model ARCS lebih tinggi daripada keterampilan menulis teks pidato persuasif siswa bermotivasi belajar rendah yang diajarkan dengan model konvensional. Keempat, terdapat interaksi antara model ARCS dan motivasi belajar dalam memengaruhi keterampilan menulis teks pidato persuasif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorSyahrul, SyahrulUNSPECIFIED
CorrectorAtmazaki, AtmazakiUNSPECIFIED
CorrectorAmir, AmrilUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: MODEL ARCS, MODEL KONVENSIONAL, MOTIVASI BELAJAR, PIDATO PERSUASIF
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa danSastra Indonesia-S2
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 18 Jan 2024 08:15
Last Modified: 18 Jan 2024 08:15
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/49758

Actions (login required)

View Item View Item