Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Realisasi Penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan di Kabupaten Pasaman Barat

Yusnita, Delna (2023) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Realisasi Penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan di Kabupaten Pasaman Barat. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_07_DELNA_YUSNITA_20233016_7891.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi realisasi penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) di Kabupaten Pasaman Barat. Penelitian ini dilakukan di Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Pasaman Barat yang beralamat di Jl.Soekarno Hatta-Pasaman Baru Simpang Empat-Pasaman Barat. Bentuk penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara dan dokumentasi. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi realisasi penerimaan PBB-P2 di Kabupaten Pasaman Barat adalah administrasi perpajakan, sosialisasi perpajakan, dan kepatuhan wajib pajak. Dimana administrasi pajak yang efisien dan mudah dapat meningkatkan motivasi wajib pajak dalam membayar pajak tepat pada waktunya, selain itu sosialisasi perpajakan juga penting dalam meningkatkan pemahaman wajib pajak agar wajib pajak sadar dan patuh dalam melaksanakan kewajibannya. Sesuai dengan hasil penelitian maka disarankan kepada Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Pasaman Barat untuk melakukan sosialisasi yang efektif dan efisien dengan penyuluhan kepada wajib pajak melalui kecamatan, kelurahan dan aparat-aparat yang terkait guna mengsukseskan penerimaan PBB-P2 di Kabupaten Pasaman Barat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorBudiarti, Astra PrimaUNSPECIFIED
CorrectorSarianti, RiniUNSPECIFIED
CorrectorAndriani, ChichiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Faktor - Faktor Penerimaan PBB-P2
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen-D3
Depositing User: Mrs. Melinda Febrianti, S.IP
Date Deposited: 16 Jan 2024 03:27
Last Modified: 16 Jan 2024 03:27
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/49609

Actions (login required)

View Item View Item