Collaborative Governance dalam Pemberdayaan Petani Jamur di Kelurahan Limau Manis Kecamatan Pauh Kota Padang.

Nazara, Evi Triyanti (2023) Collaborative Governance dalam Pemberdayaan Petani Jamur di Kelurahan Limau Manis Kecamatan Pauh Kota Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_5_EVI_TRIYANTI_NAZARA_18042078_6950_2023.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini mengkaji tentang Collaborative Governance dalam pemberdayaan petani jamur di Kelurahan Limau Manis Kecamatan Pauh Kota Padang. Serta untuk mengetahui dampak dan faktor penghambat kolaborasi dalam pemberdayaan petani jamur di Kelurahan Limau Manis Kecamatan Pauh Kota Padang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif. Penelitian dilakukan di Kelurahan Limau Manis Kecamatan Pauh Kota Padang dengan pemilihan informan melalui teknik Purposive Sumpling. Untuk teknik pengumpulan data peneliti menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Dalam menguji keabsahan data, penguji menggunakan teknik triagulasi metode. Sedangkan untuk teknik analisa data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan tahap penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat dilihat menggunakan 8 indikator menurut Deseve Edward, hal ini terkait struktur jaringan,komitmen dalam tujuan,saling percaya diantara pelaku,adanya kepastian governance, akses terhadap otoritas, pembagian akuntabilitas dan responsibilitas, penyampaian informasi, dan akses terhadap sumber daya. Adapun dampak dari kolaborasi yang dilakukan adalah meningkatnya perekonomian petani jamur, kelengkapan dari alat yang digunakan, meningkatnya kemampuan petani jamur, serta berkurangnya angka pengangguran. Sedangkan faktor penghambatnya adalah kurang bersinergi dengan pihak lain terkait pemasaran jamur, masih kurang berkomitmen , kurangnya dalam pendanaan, kurang fokus petani dalam mengolah jamur, dan keterbatasan tempat budidaya jamur.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorEriyanti, FitriUNSPECIFIED
CorrectorAlhadi, ZikriUNSPECIFIED
CorrectorMalau, HasbullahUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Collaborative Governance
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Negara - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 15 Jan 2024 07:01
Last Modified: 15 Jan 2024 07:01
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/49541

Actions (login required)

View Item View Item