Struktur, Kategori, dan Fungsi Sosial Pertanyaan Tradisional (Riddles) Masyarakat Kenagarian Parit Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat

Mawaddah, Abni (2023) Struktur, Kategori, dan Fungsi Sosial Pertanyaan Tradisional (Riddles) Masyarakat Kenagarian Parit Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_2_ABNI_MAWADDAH_19017002_7774_2023.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (a) mendeskripsikan struktur pertanyaan tradisional (riddles) masyarakat Kenagarian Parit Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat, (b) mendeskripsikan kategori pertanyaan tradisional (riddles) masyarakat Kenagarian Parit Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat, dan (c) mendeskripsikan fungsi sosial pertanyaan tradisional (riddles) masyarakat Kenagarian Parit Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Data penelitian ini adalah pertanyaan tradisional (riddles) masyarakat Kenagarian Parit Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat. Pengumpulan data dilakukan melalui tiga tahap yaitu (1) studi kepustakaan, (2) studi lapangan, dan (3) wawancara informan melalui dua tahap yaitu perekaman pertanyaan tradisional (riddles) yang kemudian ditranskripsikan dan pengumpulan data tentang lingkungan penceritaan. Analisis data dilakukan dengan tiga tahap: (1) tahap klasifikasi data, (2) tahap pembahasan dan penyimpulan hasil, dan (3) tahap pelaporan. Hasil penelitian ini yaitu: (1) struktur pertanyaan tradisional (riddles) masyarakat Kenagarian Parit Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat terdiri atas: (a) pertanyaan tradisional (riddles) yang tidak bertentangan, dan (b) pertanyaan tradisional (riddles) yang bertentangan. (2) kategori pertanyaan tradisional (riddles) masyarakat Kenagarian Parit Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat yang terdiri atas: (a) persamaan dengan manusia, (b) persamaan dengan binatang, (c) persamaan dengan benda mati, (d) persamaan dengan tanaman, dan (e) persamaan dengan warna. (3) fungsi sosial pertanyaan tradisional (riddles) masyarakat Kenagarian Parit Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat terdiri atas: (a) menguji kepandaian, dan (b) hiburan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorZulfadhli, ZulfadhliUNSPECIFIED
CorrectorHayati, YenniUNSPECIFIED
CorrectorNasution, Muhammad IsmailUNSPECIFIED
Subjects: P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Indonesia - S1
Depositing User: mrs Ridha Prima Adri
Date Deposited: 12 Jan 2024 02:55
Last Modified: 12 Jan 2024 02:55
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/49474

Actions (login required)

View Item View Item