Penerapan Metode Self Organizing Maps (SOM) untuk Pengelompokkan Provinsi di Indonesia Berdasarkan Dampak Bencana Gempa Bumi Tahun 2017-2022

Dermawan, Ihsan (2023) Penerapan Metode Self Organizing Maps (SOM) untuk Pengelompokkan Provinsi di Indonesia Berdasarkan Dampak Bencana Gempa Bumi Tahun 2017-2022. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_10_IHSAN_DERMAWAN_19337008_7817_2023.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Letak geologis Indonesia yang strategis menyebabkan Indonesia sering dilanda bencana gempa bumi yang merupakan serangkaian peristiwa yang mengganggu dan mengancam keselamatan hidup serta menyebabkan kerugian materi maupun non-materi. Banyaknya peristiwa gempa bumi di Indonesia ini menyebabkan timbulnya korban, baik korban jiwa maupun luka-luka, menghancurkan wilayah sekitarnya serta menghancurkan infrastruktur dan menimbulkan kerugian harta benda. Oleh karena itu, pentingnya dilakukan pengelompokkan pada dampak bencana gempa bumi di Indonesia sebagai upaya mitigasi bencana guna untuk mengetahui karakteristik yang dimiliki masing-masing provinsi disetiap klaster. Penelitian ini dilakukan untuk mengelompokkan provinsi berdasarkan dampak bencana gempa bumi di Indonesia tahun 2017-2022. Metode pengelompokkan yang digunakan adalah Self Organizing Maps (SOM). Penelitian ini merupakan penelitian terapan yang dimulai dengan mempelajari teori-teori yang relevan dengan permasalahan. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari DIBI BNPB. Pemilihan jumlah klaster terbaik menggunakan nilai optimal dari metode validasi klaster internal yaitu connectivity index, silhouette index, dan dunn index. Hasil penelitian ini didapatkan 3 klaster dengan karakteristik masing-masing klaster. Klaster 1 terdiri dari 32 provinsi memiliki rata-rata dampak bencana gempa bumi yang relatif rendah. Klaster 2 terdiri dari 1 provinsi memiliki dampak terbesar pada jumlah korban hilang dan jumlah korban terluka. Klaster 3 terdiri dari 1 provinsi memiliki dampak terbesar pada jumlah kejadian gempa bumi, korban meninggal, korban menderita, korban mengungsi, rumah rusak, fasilitas pendidikan rusak, fasilitas kesehatan rusak dan fasilitas peribadatan rusak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorSalma, AdmiUNSPECIFIED
CorrectorKurniawati, YenniUNSPECIFIED
CorrectorMukhti, Tessy OctaviaUNSPECIFIED
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Statistik-S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 09 Jan 2024 04:28
Last Modified: 09 Jan 2024 04:28
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/49356

Actions (login required)

View Item View Item