Pemodelan Stunting pada Balita di Indonesia Menggunakan Geographically Weighted Regression (GWR)

Sari, Rida Purnama (2023) Pemodelan Stunting pada Balita di Indonesia Menggunakan Geographically Weighted Regression (GWR). Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_2_RIDA_PURNAMA_SARI_19030024_5376_2023.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Geographically Weighted Regression (GWR) merupakan pengembangan dari analisis regresi linier berganda menjadi model regresi terboboti dengan memperhatikan pengaruh spasial, sehingga menghasilkan penaksir parameter yang berbeda-beda untuk setiap lokasi. Pada penelitian ini akan dilakuakan analisis pemodelan stunting pada balita di Indonesia menggunakan GWR. Penelitian bertujuan untuk membentuk model kasus stunting dan mengklasifikasi faktor-faktor apa yang mempengaruhi kejadian stunting di Indonesia. Penelitian ini merupakan jenis penelitian terapan, dengan mengambil data sekunder yang diperoleh dari Profil Kesehatan Ibu dan Anak di Tahun 2022. Data yang digunakan sebagai variabel terikat yaitu data kasus balita stunting, dan variabel bebas yaitu data pemberian ASI eksklusif, data imunisasi dasar lengkap dan data berat badan lahir rendah. Selanjutnya melakukan uji heterogenitas spasial, membentuk model dengan menggunakan metode GWR dan menginterpretasi hasil yang diperoleh. Berdasarkan analisis GWR diperoleh tiga kelompok provinsi berdasarkan variabel yang signifikan. Kelompok pertama yaitu provinsi dimana tidak ada variabel bebas berpengaruh terhadap angka stunting pada balita. Kelompok kedua adalah provinsi dimana persentase berat badan lahir rendah sebagai variabel yang berpengaruh terhadap angka stunting pada balita. Sedangkan, kelompok ketiga adalah provinsi dimana ASI eksklusif dan berat badan lahir rendah sebagai variabel yang berpengaruh terhadap angka stunting pada balita

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorWinanda, Rara SandhyUNSPECIFIED
CorrectorMurni, DewiUNSPECIFIED
CorrectorSari, Devni PrimaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: GEOGRAPHICALLY WEIGHTED REGRESSION (GWR)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 11 Dec 2023 07:55
Last Modified: 11 Dec 2023 07:55
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/48949

Actions (login required)

View Item View Item