Karakteristik Mortar Dari Campuran Abu Ampas Tebu Dan Kapur

Maharani, Sintia (2023) Karakteristik Mortar Dari Campuran Abu Ampas Tebu Dan Kapur. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_2_SINTIA_MAHARANI_19062054_529_2023.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Pengujian ini dilakukan berdasarkan permasalahan dalam penyediaan bahan material semen yang pada saat ini sering timbul banyak masalah salah satunya yaitu meningkatnya harga jual semen. Banyak peneliti lain yang sudah melakukan penelitian dalam menemukan bahan perekat dengan menggunakan limbah sebagai alternatif dalam temuan bahan perekat. Pada proyek akhir ini membahas tentang karakteristik mortar dari campuran abu ampas tebu dan kapur sebagai pengganti semen yang berdasarkan acuan SNI 03-6825-2002 tentang Metode Pengujian Kekuatan Tekan Mortar Semen Portland Untuk Pekerjaan Sipil dan untuk mengetahui komposisi campuran adukan yang tepat yang dapat dijadikan sebagai acuan dalam pekerjaan sipil. Eksperimen yang dilakukan membuat mortar dengan ukuran 5 cm x 5 cm x 5 cm sebanyak 30 sampel. Pengujian karakteristik mortar yang dilakukan yaitu pengujian penyerapan air, pengujian berat jenis, dan pengujian kuat tekan mortar yang dilakukan di Laboratorium Bahan Konstruksi Dan Mekanika Tanah Departemen Teknik Sipil UNP selama satu bulan. Berdasarkan pengujian yang dilakukan diperoleh nilai penyerapan air terendah {8 gram/100 cm2) terdapat pada mortar campuran 1 : 4, nilai berat jenis tertinggi (1,63 gr) terdapat pada campuran 1,14: 4, dan nilai kuat tekan mortar tertinggi (7,52 kgf/cm2) terdapat pada campuran 1,14 : 4. Berdasarkan hasil pengujian tersebut, campuran abu ampas tebu dan kapur sebagai pengganti semen dalam pembuatan mortar dapat dijadikan sebagai bahan perekat non struktur yang terdapat pada mortar dengan perbandingan 1,14 : 4, karena pada perbandingan tersebut nilai kuat tekan pada mortar tertinggi dengan nilai sebesar 7,52 kgf/cm2.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorRani, Iskandar GUNSPECIFIED
CorrectorOktaviani, OktavianiUNSPECIFIED
CorrectorJufri, Windry NovaliaUNSPECIFIED
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Bangunan - S1
Depositing User: Sri Yulianti, S.IP
Date Deposited: 07 Dec 2023 03:22
Last Modified: 07 Dec 2023 03:22
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/48782

Actions (login required)

View Item View Item