Karakteristik Bahasa Slang di Kolom Komentar Media Sosial Akun Tiktok

Banetri, Silvy (2023) Karakteristik Bahasa Slang di Kolom Komentar Media Sosial Akun Tiktok. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_1_SILVY_BANETRI_19017077_3572_2023.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Tujuan dari penelitian ini, yaitu: (a) mendeskripsikan leksem yang digunakan untuk membentuk bahasa slang di kolom komentar akun Tiktok, (b) mendeskripsikan makna yang terdapat dalam bahasa slang di kolom komentar akun Tiktok. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Data yang digunakan adalah leksem yang ditulis oleh para pengikut akun Tiktok @imeyhou pada kolom komentar. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode simak teknik baca dan teknik catat. Langkah-langkah analisis data penelitian ini, yaitu: (1) mengindentifikasikan data yang telah dikumpulkan, (2) mengklasifikasikan data berdasarkan tujuan penelitan menggunakan format, (3) menganalisis data yang telah diklasifikasikan, serta (4) merumuskan simpulan dari hasil analisis. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut. Pertama, leksem bahasa slang yang ditemukan di kolom komentar akun Tiktok @imeyhou sebanyak 105 data, seperti kiut, lusyu, receh, seterong, kicil, dan priti. Kedua, leksem bahasa slang: bermakna (a) leksikal ditemukan sebanyak 78 data, seperti cakep, imoett, dan kewren: (b) gramatikal ditemukan sebanyak 5 data, seperti cepuin, ultahnya, dan komukny: (c) referensial ditemukan 1 data, yaitu empuss: (d) denotatif ditemukan 1 data, yaitu cuan: (e) konotatif ditemukan sebanyak 20 data, seperti cotcuit, receh, cavek, dan ngikik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorLiusti, Siti AinimUNSPECIFIED
CorrectorErmanto, ErmantoUNSPECIFIED
CorrectorManaf, Ngusman AbdulUNSPECIFIED
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1
Depositing User: mrs Ridha Prima Adri
Date Deposited: 01 Dec 2023 01:08
Last Modified: 01 Dec 2023 01:08
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/48641

Actions (login required)

View Item View Item