Hubungan antara Metode Drill dengan Kecepatan Belajar Peserta Kursus Komputer di LKP Bougenville Lubuk Basung

Yenni, Rahmi Pitri (2023) Hubungan antara Metode Drill dengan Kecepatan Belajar Peserta Kursus Komputer di LKP Bougenville Lubuk Basung. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_4_RAHMI_PITRI_YENNI_18005125_1084_2023.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh cepatnya peserta kursus belajar komputer di LKP Bougenville Lubuk Basung, diduga karena instruktur menggunakan metode pembelajaran yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan peserta kursus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui (1). Untuk menemukan penggunaan metode drill, (2). Untuk menemukan tingkat kecepatan belajar, dan (3). Untuk melihat hubungan antara metode drill dengan kecepatan belajar peserta kursus komputer di LKP Bougenville Lubuk Basung. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta kursus komputer di LKP Bougenville Lubuk Basung. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sampling jenuh yaitu semua populasi dijadikan sampel (50 orang). Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan alat pengumpulan data menggunakan angket. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Metode drill yang digunakan instruktur di LKP Bougenville Lubuk Basung dikategorikan baik. Kecepatan belajar peserta kursus komputer di LKP Bougenville Lubuk Basung dikategorikan baik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rhitung > rtabel, dengan rhitung sebesar 0,454 dan rtabel sebesar 0,279. Didapatkan hubungan yang signifikan antara metode drill dengan kecepatan belajar peserta kursus komputer di LKP Bougenville Lubuk Basung. Disarankan agar instruktur dapat menerapkan metode drill dalam pembelajaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorJamaris, JamarisUNSPECIFIED
CorrectorSetiawati, SetiawatiUNSPECIFIED
CorrectorIrmawita, IrmawitaUNSPECIFIED
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 06 Nov 2023 01:03
Last Modified: 06 Nov 2023 01:03
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/48038

Actions (login required)

View Item View Item