Pengaruh Model Problem Based Learning terhadap Keterampilan Menulis Teks Eksplanasi Siswa Kelas VII MTsS Baitul Ihza Sitapus Kabupaten Solok Selatan

Rianto, Doni (2023) Pengaruh Model Problem Based Learning terhadap Keterampilan Menulis Teks Eksplanasi Siswa Kelas VII MTsS Baitul Ihza Sitapus Kabupaten Solok Selatan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_1_DONI_RIANTO_19016016_2492_2023.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Pertama, mendeskripsikan keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas VII MTsS Baitul Ihza Sitapus Kabupaten Solok Selatan tanpa menggunakan model problem based learning. Kedua, mendeskripsikan keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas VII MTsS Baitul Ihza Sitapus Kabupaten Solok Selatan menggunakan model problem based learning. Ketiga, menganalisis pengaruh model problem based learning terhadap keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas VII MTsS Baitul Ihza Sitapus Kabupaten Solok Selatan . Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen. Rancangan penelitian yang digunakan adalah one group pretest and posttest design. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VII MTsS Baitul Ihza Sitapus Kabupaten Solok Selatan yang terdaftar pada tahun ajaran 2022/2023 dengan jumlah 296 siswa yang tersebar di sepuluh kelas. Sampel penelitian ini ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling berdasarkan nilai rata-rata dari sepuluh kelas. Data dalam penelitian ini adalah skor hasil tes keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas VII MTsS Baitul Ihza Sitapus Kabupaten Solok Selatan sebelum dan setelah menggunakan model problem based learning. Instrumen penelitian ini adalah tes, yaitu tes unjuk kerja keterampilan menulis teks eksplanasi sebelum dan setelah mennggunakan model problem based learning. Selanjutnya data dianalisis dengan rumus persentase, rumus rata-rata hitung, dan uji-t. Hasil penelitian ada tiga. Pertama, keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas VII MTsS Baitul Ihza Sitapus Kabupaten Solok Selatan sebelum menggunakan model problem based learning berada pada kualifikasi lebih dari cukup dengan rata-rata hitung 66,53. Kedua, keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas VII MTsS Baitul Ihza Sitapus Kabupaten Solok Selatan setelah menggunakan model problem based learning berada pada kualifikasi baik dengan rata-rata hitung 82,78. Ketiga, penggunaan model problem based learning berpengaruh secara signifikan terhadap keterampilan menulis teks eksplanasi siswa kelas VII MTsS Baitul Ihza Sitapus Kabupaten Solok Selatan dengan derajat kebebasan n-1 dan taraf signifikan 95%. H0 ditolak dan H1 diterima karena thitung (7,16) lebih besar dari ttabel (1,70).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorSyahrul R, Syahrul RUNSPECIFIED
CorrectorAmir, AmrilUNSPECIFIED
CorrectorRasyid, YuliantiUNSPECIFIED
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Bahasa dan Sastra Inggris - S1
Depositing User: mrs Ridha Prima Adri
Date Deposited: 18 Oct 2023 06:56
Last Modified: 18 Oct 2023 06:56
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/47442

Actions (login required)

View Item View Item