Pengaruh Penambahan Cangkang Kerang Pengganti Agregat Halus terhadap Kuat Tekan Beton Jenis Selfcompacting Concrete (Scc)

Nofriansyah, Dimas (2023) Pengaruh Penambahan Cangkang Kerang Pengganti Agregat Halus terhadap Kuat Tekan Beton Jenis Selfcompacting Concrete (Scc). Skripsi thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
B1_2_DIMAS_NOFRIANSYAH_19062015_3433_2023.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya limbah cangkang kerang (CK) yang tersebar begitu banyak di pinggiran pesisir pantai khususnya di Pesisir Pantai Ketapiang, Kabupaten Padang Pariaman. Cangkang kerang yang berlimpah berdampak buruk terhadap wisatawan serta mencemari dan merusak lingkungan. Salah satu solusi untuk mengatasi dampak lingkungan dari cangkang kerang adalah dengan cara mengolah cangkang kerang menjadi bahan alternatif pengganti agregat halus pada campuran beton SCC (Self Compacting Concrete). Pada studi ini dilakukan pengujian eksperimental terhadap pembuatan beton jenis SCC (Self Compacting Concrete) yang memakai campuran Cangkang kerang (CK) sebagai pengganti agregat halus. Dari pengujian dan pengolahan data yang telah dilakukan, eksperimen ini dilakukan terhadap 24 sampel beton SCC dengan cetakan silinder, diperoleh nilai pengujian kuat tekan beton masing-masing pengujian yaitu campuran cangkang kerang 0% yaitu sebesar 30,56 MPa pada umur 14 hari 31,66 MPa pada umur 28 hari pada campuran 10%, 25%, dan 50% yaitu sebesar 25,41 MPa, 24,27MPa, dan 15,38 MPa pada umur beton 14 hari. Sedangan umur 28 hari kuat tekan yang di peroleh 29,69 MPa, 28,31 MPa dan 17,15 MPa. Selain itu dari pemeriksaan workability beton segar SCC dilakukan dengan pengujian slump flow terlihat bahwa penggunaan Cangkang kerang dalam campuran beton SCC mempengaruhi diameter sebaran. Hasil menunjukkan kenaikan diameter sebaran dengan semakin bertambahnya cangkang kerang yang diperoleh yaitu 680 mm pada CK 0%, 625mm pada CK 10%, mm 735 pada CK 25%, dan 775 mm pada CK 50%. Berdasarkan hasil pengujian eksperimental, sebuah usulan yang diberikan mengenai pembuatan beton SCC ini bahwa yang bisa digunakan untuk campuran cangkang kerang pengganti agregat halus sebanyak 10%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorMardizal, JonniUNSPECIFIED
CorrectorPutri, Prima YaneUNSPECIFIED
CorrectorHaq, SyaifulUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: CANGKANG KERANG, KUAT TEKAN, BETON
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pertambangan - D3
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 31 Aug 2023 04:50
Last Modified: 31 Aug 2023 04:50
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/46255

Actions (login required)

View Item View Item