Hubungan Personal Hygiene Kulit Wajah terhadap Kejadian Jerawat (Acne Vulgaris) pada Remaja Laki-Laki SMAN 1 Pangkalan Koto Baru.

Damayanti, Indah Sri (2023) Hubungan Personal Hygiene Kulit Wajah terhadap Kejadian Jerawat (Acne Vulgaris) pada Remaja Laki-Laki SMAN 1 Pangkalan Koto Baru. Skripsi thesis, Fakultas Pariwisata dan Perhotelan.

[img]
Preview
Text
B1_2_INDAH_SRI_DAMAYANTI_18078105_4588_2023.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Jerawat sering terjadi pada usia muda dan disebabkan oleh multi factor diantaranya yaitu iklim, kebersihan, penggunaan kosmetik, usia, ras, makanan, jenis kelamin dan genetic Personal Hygiene atau kebersihan perseorangan adalah konsep dasar dari kebersihan dan langkah pertama untuk menjaga kesehatan diri. Berdasarkan observasi dan wawancara pada siswa SMAN 1 Pangkalan Koto baru diketahui bahwa 155 siswa terdapat 111 siswa laki-laki (71%) mengalami masalah jerawat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan Personal Hygiene kulitwajah terhadap timbulnya Acne Vulgaris pada remaja laki-laki SMAN 1 Pangkalan Koto Baru. Jenis penelitian ini adalah metode analitik korelasi dengan rancangan cross sectional. Variabel bebas penelitian yaitu personal hygiene dan variable terikatnya ialah timbulnya acne vulgaris. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa laki-laki SMAN 1 Pangkalan Koto yang mengalami masalah jerawat. Sample penelitian ini adalah siswa laki-laki SMAN 1 Pangkalan Koto yang mengalami masalah jerawat (Acne Vulgaris) dan memenuhi criteria penelitian. Jenis data penelitian ialah primer dan sekunder. Instrumen penelitian berupa angket. Teknik analisis data penelitian yaitu analisa univariat dan analisabivariat. Hasil pada penelitian inii alah Acne Vulgaris pada remaja laki-laki di SMAN 1 Pangkalan Koto Baru tergolong sedang, sebab ada sebanyak 51.6% respon den dalam kondisi Acne Vulgaris tingkat sedang. Personal Hygiene remaja laki-laki di SMAN 1 Pangkalan Koto Baru tergolong sedang, sebab data yang diperoleh a da sebanyak 69.4% responden dalam hal Personal Hygiene dikategorikan sedang. Terdapat Hubungan yang Signifikan antara Personal Hygiene KulitWajah terhadap Timbulnya Acne Vulgaris pada RemajaLaki-Laki SMAN 1 Pangkalan Koto.”, sebab nilai Sig. Pearson Chi-Square sebesar: 0.021 < 0.05, yang artinya terdapat hubungan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorMinerva, PrimaUNSPECIFIED
CorrectorRosalina, LindaUNSPECIFIED
CorrectorEfrianova, ViviUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: KULITWAJAH, JERAWAT, REMAJA LAKI-LAKI
Subjects: N Fine Arts > CO Cosmetic
Divisions: Fakultas Pariwisata dan Perhotelan > Pendidikan Tata Rias dan Kecantikan - D4
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 07 Aug 2023 04:06
Last Modified: 07 Aug 2023 04:06
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/45672

Actions (login required)

View Item View Item