Perubahan Busana Adat Pengantin Tradisional Wanita Lintau Buo Utara Sumatera Barat

Putri, Rada Natalia (2022) Perubahan Busana Adat Pengantin Tradisional Wanita Lintau Buo Utara Sumatera Barat. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_1_RADA_NATALIA_PUTRI_17075205_4940_2022.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan keterangan tentang perubahan busana adat pengantin tradisional wanita Lintau Buo Utara yaitu perubahan tata busana dan perubahan desain busana. Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan jenis data primer dan sekunder. Data yang di kumpulkan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisi data menggunakan teknik analisis interaktif yang berkaitan dengan pokok permasalahan yang diteliti. Hasil penelitian menunjukan bahwa 1) Bentuk tata busana (a) busana dasar baju kurung basiba berubah menjadi baju kurung modern dengan detail perubahan model Ukuran baju longgar menjadi suai, dari tidak memakai kubnat menjadi memakai kubnat, dari tidak memakai belahan pada belakang menjadi memakai belahan pada sisi baju dari memakai sibar dan kikik berubah menjadi tidak memakai sibar dan kikik. Dari lengan dari longgar menjadi lengan suai, dari garis leher tanpa krah dan terbelah sampai sebatas dada berubah menjadi garis leher v dan garis leher bulat. Dipasangkan dengan kain bawah dari songket balapak berubah menjadi kain songket pandai sikek motif tabur (b) dari bentuk pelengkap selendang balapak berubah menjadi tokah siap pakai, penutup kepala tengkuluak tanduak duo tingkek yang di buat saat di pakai berubah menjadi tengkuluak tanduak siap pakai, dari selop kolom berubah menjadi selop tinggi (c) dari bentuk aksesoris dukuah cakiak, dukuah kaban, dukuah serak dan galang gadang. Berubah menjadi kalung pinyaram, laca kening, kalung rago-rago, bunga mawar, sunting kecil dan anting 2) Bentuk desain busana (a) dari siluet “I” tetap memakai siluet “I” dengan ukuran dan model yang berbeda. (b) Dari bahan bludru dan songket balapak berubah menjadi bahan satin dan songket pandai sikek motif tabur. (c) bentuk warna dari warna hitam dan dipasangkan dengan kain songket warna merah berubah menjadi warna pink, merah hati dan putih untuk kain songket berwarna coklat, merah hati dan putih (d) Bentuk desain hiasannya berupa motif hias yaitu motif naturalis dari motif bunga matahari, bunga melati, pucuak rabuang, kambang manih dan kaluak paku, saik galamai, balah katupek dan teknik hiasnya yaitu sulaman benang emas. Berubah menjadi motif bunga kamboja, bunga lili, bunga tulib, bunga asoka, bunga kemuning, sajamba makan, biku-biku, siku-siku sitampuak manggih dan teknik hias yaitu sulaman benang emas di tambah payet dan manik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorYuliarma, YuliarmaUNSPECIFIED
CorrectorAdriani, AdrianiUNSPECIFIED
CorrectorSuci, Puji HujriaUNSPECIFIED
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Pariwisata dan Perhotelan > Pendidikan Kesejahteraan Keluarga - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 04 Aug 2023 00:52
Last Modified: 04 Aug 2023 00:52
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/45540

Actions (login required)

View Item View Item