Praktikalitas dan Efektivitas Permainan Ular Tangga Kimia Sebagai Media Pembelajaran pada Materi Reaksi Reduksi dan Oksidasi Kelas X SMA/MA

Yuliana, Yusi (2022) Praktikalitas dan Efektivitas Permainan Ular Tangga Kimia Sebagai Media Pembelajaran pada Materi Reaksi Reduksi dan Oksidasi Kelas X SMA/MA. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_7_YUSI_YULIANA_17035048_7159_2022.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian lanjutan dengan model pengembangan Plomp yang dilakukan oleh Adelina dan Iswendi (2021) dengan judul pengembangan permainan ular tangga kimia sebagai media pembelajaran pada materi reduksi dan oksidasi serta tatanama senyawa kelas X SMA/MA yang sudah valid, tetapi belum diuji tingkat praktikalitas dan tingkat efektivitasnya. Tujuan penelitian untuk mengungkapkan tingkat praktikalitas dan tingkat efektivitas permainan ular tangga kimia sebagai media pembelajaran pada materi Reaksi Reduksi dan Oksidasi kelas X MAN 1 Padang Panjang. Design penelitian adalah One-Group Pretest-Posttest Design. Subjek penelitian adalah kelas X MIPA 3. Instrumen penelitian pada uji praktikalitas berupa angket kepada guru dan peserta didik dan uji efektivitas berupa soal pre�test dan post-test yang tela diuji cobakan. Data praktikalitas dianalisis dengan persentase dan data efektivitas dengan N-Gain. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh nilai praktikalitas dari guru sebesar 91% (sangat praktis), dan peserta didik pada uji small group sebesar 86% (sangat praktis), dan uji field-test diperoleh sebesar 87% (sangat praktis). Hasil analisis efektifitas diperoleh nilai N-Gain sebesar 76% dengan kategori efektif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa permainan ular tangga kimia sebagai media pembelajaran pada materi reaksi reduksi dan oksidasi kelas X MAN 1 Padang Panjang sangat praktis dan efektif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorIswendi, IswendiUNSPECIFIED
CorrectorEffendi, EffendiUNSPECIFIED
CorrectorAzra, FajriahUNSPECIFIED
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Kimia - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 02 Aug 2023 07:43
Last Modified: 02 Aug 2023 07:43
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/45430

Actions (login required)

View Item View Item