Pengaruh Materi Latihan Plyometric Terhadap Peningkatan Kemampuan Tendangan Dollyo chagi

Putri, Maharani Ayunda Ika (2022) Pengaruh Materi Latihan Plyometric Terhadap Peningkatan Kemampuan Tendangan Dollyo chagi. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_02_MAHARANI_AYUNDA_IKA_PUTRI_18087292_6304.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini membahas tentang lemahnya kemampuan daya ledak otot tungkai atlet taekwondo dojang S17K dalam melakukan tendangan dollyo chagi. Banyak faktor yang menyebabkan lemahnya kemampuan tendangan dollyo chagi, diantaranya adalah daya ledak otot tungkai. Salah satu bentuk latihan yang dapat meningkatkan daya ledak otot tungkai adalah plyometric. Untuk itu perlu dilakukan penelitian dengan tujuan mengetahui pengaruh materi latihan plyometric terhadap peningkatan kemampuan tendangan dollyo chagi atlet taekwondo dojang S17K Padang Pariaman. Jenis Penelitian ini adalah penelitian eksperimen. Subjek penelitian ini adalah atlet taekwondo dojang S17K berjumlah 35 atlet. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan sampel berjumlah 10 atlet. Latihan yang diberikan dalam bentuk materi plyometric. Hasil analisis yaitu terdapat pengaruh yang signifikan pada materi latihan plyometric terhadap peningkatan kemampuan tendangan dollyo chagi atlet taekwondo dojang S17K Padang Pariaman, Berdasarkan hasil penelitian yang dilaksanakan yaitu terdapat pengaruh yang signifikan pada materi latihan plyometric terhadap peningkatan kemampuan tendangan dollyo chagi atlet taekwondo dojang S17K Padang Pariaman. Diperoleh nilai thitung (6,530) > ttabel (1,833) mean pada pre test 27 dan mean pada post test 28. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa materi latihan plyometric dapat memberikan hasil yang signifikan terhadap peningkatan kemampuan tendangan dollyo chagi atlet taekwondo dojang S17K Padang Pariaman.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorArwandi, JohnUNSPECIFIED
CorrectorArgantos, ArgantosUNSPECIFIED
CorrectorSari, Desi PurnamaUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Materi Latihan Plyometric Kemampuan Tendangan Dollyo chagi
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
R Medicine and Food > Sport General
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga - S1
Depositing User: Mrs. Melinda Febrianti, S.IP
Date Deposited: 01 Aug 2023 01:22
Last Modified: 01 Aug 2023 01:22
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/45318

Actions (login required)

View Item View Item