Wahyuni, Rika (2022) Keefektifan Kalimat dalam Teks Eksposisi Siswa Kelas X SMA Negeri 5 Pariaman. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
|
Text
B_01_RIKA_WAHYUNI_18016038_5150_2022.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan keefektifan kalimat dalam teks eksposisi dari segi kejelasan struktur,kelogisan makna, kehematan kata, dan kebakuan kata. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimanakah keefektifan kalimat ditinjau dari aspek kejelasan struktur, kelogisan makna kehematan kata, dan kebakuan kata dalam teks eksposisi siswa kelas X SMA Negeri 5 Pariaman. Teori yang berkaitan dengan penelitian ini mengenai teks eksposisi, yakni (a) hakikat kalimat efektif dan (b) hakikat teks eksposisi. Jenis penelitian yang dipakai adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Data dalam penelitian ini adalah kalimat yang terdapat dalam teks eksposisi. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini tugas menulis teks eksposisi karya siswa kelas X SMA Negeri 5 Pariaman tahun ajaran 2021/2022. Teknik penganalisisan data dalam penelitian ini ada empat, yaitu (1) mengidentifikasi data teks eksposisi berdasarkan nama siswa, kode siswa, kode kelas, judul teks, dan jumlah kalimat, (2) menginventaris data berdasarkan kode siswa dan kode data serta kalimat yang tertulis dalam teks eksposisi, (3) menganalisis data berdasarkan identifikasi penggunaan indikator keefektifan kalimat dalam teks eksposisi, (4) menganalisis data berdasarkan kode siswa, kode data, kalimat yang tertulis dan kalimat yang seharusnya ditulis siswa. Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa keeefektifan kalimat dalam teks eksposisi siswa kelas X SMA Negeri 5 Pariaman berada pada kualifikasi buruk. Hal tersebut karena dari 255 kalimat yang digunakan dalam penelitian ini, hanya 57 (22,35%) kalimat yang efektif, sedangkan 198 (77,65%) kalimat tidak efektif. Ketidakefektifan 198 kalimat dikarenakan tidak memenuhi indikator kalimat efektif. terjadi karena kalimat terdapat 322 kesalahan. Keempat indikator tersebut yaitu dari segi kejelasan struktur, kelogisan makna, kehematan kata, dan kebakuan kata. Dalam satu kalimat bisa terdapat beberapa kesalahan dari berbagai indikator.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Uncontrolled Keywords: | KALIMAT TEKS EKSPOSISI | ||||||||||||
Subjects: | L Education > L Education (General) P Language and Literature > PN Literature (General) |
||||||||||||
Divisions: | Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1 | ||||||||||||
Depositing User: | Fitri Yelli | ||||||||||||
Date Deposited: | 13 Jul 2023 01:41 | ||||||||||||
Last Modified: | 13 Jul 2023 01:41 | ||||||||||||
URI: | http://repository.unp.ac.id/id/eprint/44827 |
Actions (login required)
View Item |