Analisis Terhadap Capaian Hasil Pembelajaran Aqidah Akhlak Terhadap Akhlak Siswa Sehari-Hari (Studi Kasus Siswa Kelas VIII MTsN 12 Tanah Datar)

Oktariani, Suci (2023) Analisis Terhadap Capaian Hasil Pembelajaran Aqidah Akhlak Terhadap Akhlak Siswa Sehari-Hari (Studi Kasus Siswa Kelas VIII MTsN 12 Tanah Datar). Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_07_Suci_Oktariani_18329216_1455_2023.pdf

Download (10MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji: (1) Untuk mengetahui proses dan capaian hasil Pembelajaran Aqidah Akhlak di Madrasah Tsanawiyah Negeri 12 Tanah Datar. (2) Untuk mendeskripsikan Akhlak siswa sehari-hari di Madrasah Tsanawiyah Negeri 12 Tanah Datar. (3) Untuk mengetahui capaian terhadap hasil pembelajaran Aqidah Akhlak terhadap akhlak siswa sehari-hari sudah sesuai dengan hasil yang diharapkan oleh Madrasah Tsanawiyah Negeri 12 Tanah Datar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui capaian hasil Pembelajaran Akidah Akhlak terhadap akhlak siswa sehari-hari melalui indicator silabus dalam akidah akhlak. Penelitian ini mengunakan metode penelitian kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian field research tipe case study research. Data yang diperoleh menggunakan Teknik observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Data analisis penelitian ini meliputi tahapan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan capaian hasil Pembelajaran Akidah AKhlak di Madrasah Tsanawiyah Negeri 12 Tanah Datar terhadap Akhlak Siswa sesuai dengan sub indicator silabus mata pelajaran akidah akhlak dengan menggunakan kurikulum 2013 Revisi dalam cangkupan capaian dalam bidang akademik, capaian dalam bidang aqidah dan capain dalam bidang akhlak. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Pembelajaran Akidah Akhlak di Madrasah Tsanawiyah Negeri 12 Tanah Datar tercermin dalam bentuk akhlak dan perilaku siswa yang menjadi tolak ukuran capaian hasil pembelajaran tersebut. Capaian dari hasil pembelajaran akidah akhlak ini menyangkut bagaimana akhlak siswa di lapangan. Di MTsN 12 Tanah Datar memakai kurikulum 2013 Revisi yang mana acuan dari setiap pembelajaran di sekolah terutama pada pembelajaran akidah akhlak memiliki kontribusi dalam memberikan motivasi kepada siswa untuk mempraktikkan al-akhlakkul karimah dan adab islami. 2) Akhlak siswa di MTsN 12 Tanah Datar sudah baik sesusai dengan aturan yang ada di sekolah. Namun Sebagian kecil masih ada yang belum sesuai dengan aturan di sekolah masih ada siswa yang belum menerapkan akhlak yang benar dalam kesehariannya. 3) Capaian hasil Pembelajaran Akidah Akhlak sesuai dengan Akhlak Siswa sehari-hari di Madrasah Tsanawiyah Negeri 12 Tanah Datar. Dari seluruh wawancara yang peneliti lakukan di lapangan, observasi dan angket yang peneliti berikan kepada siswa dapat disimpulkan bahwa capaian hasil pembelajaran akidah akhlak terhadap akhlak siswa sehari-hari sudah sebagian besar tercapai capaian hasil pembelajaran berdasarkan sub indicator dan kurikulum 2013 Revisi terdapat akhlak siswa sehari-hari di Madrasah Tsanawiyah Negeri 12 Tanah Datar. Sedangkan Sebagian kecil masih dalam tahap untuk melakukan perubahan akhlak siswa menjadi lebih baik melalui Pembelajaran Akidah Akhlak dan Program pembinaan akhlak lainnya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorKosasih, AhmadUNSPECIFIED
CorrectorRivauzi, AhmadUNSPECIFIED
CorrectorSulaiman, SulaimanUNSPECIFIED
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Agama Islam-S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 19 Jun 2023 02:34
Last Modified: 19 Jun 2023 02:34
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/44361

Actions (login required)

View Item View Item