Pengembangan Media Pembelajaran lnteraktif Berbasis Android Pada Materi Invertebrata Untuk Kelas X SMA

Firdha, Nisa (2022) Pengembangan Media Pembelajaran lnteraktif Berbasis Android Pada Materi Invertebrata Untuk Kelas X SMA. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_3_NISA_FIRDHA_180341154_5959_2022.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Media pembelajaran adalah alat yang dapat menyampaikan informasi secara efektif dan efisien kepada peserta didik selama proses pembelajaran. Berdasarkan hasil observasi terhadap peserta didik di SMAN 1 Lembang Jaya, materi invertebrata merupakan materi dominan pilihan peserta didik sebagai materi yang cukup sulit dipahami, karena dalam kegiatan pembelajarannya, media pembelajaran yang digunakan guru masih belum bervariasi, sehingga motivasi belajar peserta didik rendah, dan hasil belajar yang diperoleh kurang memuaskan. Untuk itu perlu dikembangkan media pembelajaran interaktif yang dilengkapi fitur-fitur menarik sehingga dapat meningkatkan motivasi belajar peserta didik berupa media pembelajaran interaktif berbasis android, yang tidak hanya memuat teks, namun juga disertai dengan ilustrasi gambar, audio, video, serta melibatkan interaksi antara peserta didik dengan media pembelajaraan tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan media pembelajaran interaktif berbasis android pada materi invertebrata untuk kelas X SMA yang valid dan praktis. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (research and development) menggunakan 40 models, yang terdiri dari empat tahapan, yaitu define, design, develop, dan disseminate. Dalam pelaksanaannya, tahap disseminate tidak dilakukan karena keterbatasan waktu dan biaya. Subjek penelitian terdiri dari dua orang dosen biologi UNP, satu orang guru biologi SMAN 1 Lembang Jaya, dan 45 orang peserta didik X MIPA SMAN 1 Lembang Jaya. Data penelitian ini adalah data primer, dengan instrumen penelitian berupa lembar uji validitas dan praktikalitas. Teknik analisis data pada penelitian ini adalah kualitatif dan kuantitatif. Dari hasil uji validitas produk, diperoleh nilai validitas sebesar 93.5% (sangat valid). Hasil uji praktikalitas produk oleh guru sebesar 91.2% (sangat paktis) dan oleh peserta didik sebesar 97% (sangat praktis), dengan rata-rata praktikalitas guru dan peserta didik sebesar 94.1 % (sangat praktis). Maka dapat disimpulkan bahwa produk dihasilkan sangat valid dan sangat praktis.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorZulyusri, ZulyusriUNSPECIFIED
CorrectorFadhilah, MuhyiatulUNSPECIFIED
CorrectorRahmi, Yosi LailaUNSPECIFIED
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi - S1
Depositing User: Sri Yulianti, S.IP
Date Deposited: 08 Jun 2023 03:46
Last Modified: 08 Jun 2023 03:46
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/44141

Actions (login required)

View Item View Item