Analisis Dokumen Kurikulum Pembelajaran Sejarah: Studi Perbandingan Dokumen Kurikulum 2013 dengan Dokumen Kurikulum Merdeka

Herman, Asma Ul Husna (2022) Analisis Dokumen Kurikulum Pembelajaran Sejarah: Studi Perbandingan Dokumen Kurikulum 2013 dengan Dokumen Kurikulum Merdeka. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B_02_ASMA_UL_HUSNA_HERMAN_18046006_6540_2022.pdf

Download (604kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya perubahan kurikulum 2013 menjadi kurikulum merdeka. Pelaksanaan kurikulum merdeka dirancang sebagai bagian dari upaya kemendikbudristek untuk mengatasi krisis belajar selama pandemi Covid-19. Sehingga, diupayakan adanya perubahan dan standarisasi kebijakan pendidikan yang dikeluarkan oleh pemerintah melalui kemendikbudristek. Perubahan kurikulum berdampak pada lahirnya kebijakan-kebijakan baru serta dapat menimbulkan polemik dikalangan pendidik. Contohnya, perubahan pada penggunaan istilah Kompetensi Inti (KI) dan Kompetensi Dasar (KD) pada kurikulum 2013 menjadi Capaian Pembelajaran (CP) pada kurikulum merdeka. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis perbedaan dan persamaan konten dokumen kurikulum pembelajaran sejarah pada kurikulum 2013 dan kurikulum merdeka (KI/KD, CP, standar isi mata pelajaran sejarah kelas X SMA). Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan metode penelitian kepustakaan (library research). Adapun sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, yaitu data yang penulis peroleh langsung dari sumber yang berkaitan dengan penelitian yaitu dokumen tentang kompetensi inti dan kompetensi dasar, dokumen tentang capaian pembelajaran, dan dokumen tentang standar isi pembelajaran sejarah kelas X SMA. Teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti dalam penelitian ini adalah penelitian dokumen. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah content analysis. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat perbedaan teknis dan perbedaan substansif pada konten dokumen Permendikbud No. 37 Tahun 2018 tentang KI/KD dengan SK BSKAP Kemendikbudristek No. 33 Tahun 2022 tentang CP mata pelajaran sejarah kelas X, dan pada konten dokumen Permendikbud No. 21 Tahun 2016 dengan Permendikbudristek No. 7 Tahun 2022 tentang standar isi pembelajaran sejarah. Selain itu, terdapat persamaan antara KI/KD dan CP pembelajaran sejarah kelas X yaitu merupakan kompetensi yang harus dicapai peserta didik dalam pembelajaran sejarah yang memuat aspek sikap, pengetahuan dan keterampilan. Selanjutnya, terdapat persamaan antara standar isi pembelajaran sejarah kelas X pada kurikulum 2013 dan Kurikulum Merdeka yaitu memiliki persamaan pada ruang lingkup materi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorAisiah, AisiahUNSPECIFIED
CorrectorOfianto, OfiantoUNSPECIFIED
CorrectorHastuti, HeraUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: KURIKULUM 2013, KURIKULUM MERDEKA, PEMBELAJARAN SEJARAH
Subjects: D History General and Old World > D History (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 22 May 2023 03:17
Last Modified: 22 May 2023 03:17
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/43846

Actions (login required)

View Item View Item