Deskripsi Kemampuan Komunikasi Matematis Peserta Didik pada Penerapan Model Pembelajaran Quantum Teaching kelas VIII SMPN 34 Padang

Fajriati, Rita (2022) Deskripsi Kemampuan Komunikasi Matematis Peserta Didik pada Penerapan Model Pembelajaran Quantum Teaching kelas VIII SMPN 34 Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_1_RITA_FAJRIATI_17029180_1358_2022.pdf

Download (371kB) | Preview

Abstract

Kemampuan komunikasi matematis merupakan salah satu aspek penting dan harus dicapai dalam pembelajaran matematika. Pentingnya keterampilan komunikasi matematis bagi peserta didik membuat kemampuan ini perlu untuk dilihat dalam menyelesaikan permasalahan pembelajaran matematika. Berdasarkan hasil observasi SMP Negeri 34 Padang, menunjukkan bahwa kemampuan komunikasi peserta didik kelas VIII SMP Negeri 34 Padang masih rendah. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk melihat perkembangan kemampuan komunikasi matematis peserta didik adalah menerapkan model pembelajaran Quantum Teaching. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan dan menganalisis bagaimana kemampuan komunikasi matematis peserta didik yang belajar dengan menggunakan model pembelajaran Quantum Teaching. Jenis penelitian ini adalah Pra Eksperimen dengan rancangan One Shot Case Study. Populasinya seluruh peserta didik kelas VIII SMP Negeri 34 Padang tahun pelajaran 2021/2022. Penarikan sampel dilakukan dengan teknik Purposive Sampling. Kelas VIII.2 terpilih sebagai kelas subjek. Instrumen penelitian ini adalah tes kemampuan komunikasi matematis berbentuk soal essay yang dianalisis dengan mencari rata-rata nilai peserta didik selanjutnya dikualifikasikan. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh bahwa rata-rata skor hasil tes kemampuan komunikasi matematis pada subjek penelitian adalah 7,87. Setelah rata-rata tersebut dikualifikasikan diperoleh kemampuan komunikasi matematis peserta didik yang belajar dengan menerapkan model Quantum Teaching masuk kategori baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorIrwan, IrwanUNSPECIFIED
CorrectorNasution, Minora LonggomUNSPECIFIED
CorrectorMirna, MirnaUNSPECIFIED
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika - S1
Depositing User: mrs Ridha Prima Adri
Date Deposited: 12 May 2023 02:57
Last Modified: 12 May 2023 02:57
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/43728

Actions (login required)

View Item View Item