Fetrizal, Dwi
(2022)
Hubungan Kemampuan Komunikasi Interpersonal dengan
Keharmonisan Keluarga di Kecamatan Siulak Mukai, Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi
Provinsi Jambi.
Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya fenomena perceraian di masyarakat kecamatan Siulak Mukai. Salah satu penyebab perceraian adalah ketidakharmonisan dalam keluarga. Hal ini dipengaruhi oleh komunikasi interpersonal pasangan suami istri. Penelitian ini bertujuan untuk 1) mendeskripsikan komunikasi interpersonal pasangan suami istri, 2) mendeskripsikan keharmonisan dalam keluarga di Kecamatan Siulak Mukai dan 3) mengidentifikasi hubungan komunikasi interpersonal suami istri dengan keharmonisan dalam keluarga di Kecamatan Siulak Mukai. Penelitian ini berbentuk deskriptif dan korelasional. Populasi penelitian ini adalah pasangan suami istri yang menikah pada tahun 2019 dan 2020. Sampel penelitian diambil dengan menggunakan teknik Purposive sampling. Instrumen yang digunakan yaitu instrumen berskala likert. Data diolah dengan teknik
statistik menentukan nilai mean, standar deviasi, range, skor dan presentase. Untuk mencari hubungan antara dua variabel, digunakan teknik Pearson Product Moment dengan bantuan program Statistical Product and Service Solution for
windows release 20.0. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa 1) Kemampuan komunikasi interpersonal pasangan suami istri di Kecamatan Siulak Mukai berada pada kategori cukup, 2) Leharmonisan dalam keluarga di Kecamatan Siulak Mukai berada pada kategori baik dan 3) Terdapat hubungan signifikan antara komunikasi interpersonal dengan keharmonisan dalam keluarga di Kecamatan Siulak Mukai dengan korelasi 0,562
pada kategori sedang. Berdasarkan temuan penelitian, disarankan kepada kepala KUA memberikan kesempatan bagi konselor untuk memberikan konseling pranikah bagi pasangan yang akan menikah. Di samping itu, bagi konselor bisa
memberikan layanan yang optimal dengan materi komunikasi interpersonal dan keharmonisan dalam keluarga
Actions (login required)
|
View Item |