Advokasi dan Komunikasi dalam Pencegahan Penyebaran Berita Hoax untuk Meningkatkan Literasi Digital Oleh Dinas Komunikasi Dan Informatika Provinsi Sumatera Barat

Rahmanda, Saza (2022) Advokasi dan Komunikasi dalam Pencegahan Penyebaran Berita Hoax untuk Meningkatkan Literasi Digital Oleh Dinas Komunikasi Dan Informatika Provinsi Sumatera Barat. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B_05_SAZA_RAHMANDA_18042018_6186_2022.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi program advokasi dan komunikasi yang dilakukan oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumatera Barat untuk meningkatkan literasi digital dan faktor apa yang mempengaruhi advokasi dan komunikasi pencegahan penyebaran berita hoax oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumatera Barat. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif, karena penelitian menggambarkan, menuturkan, dan menafsirkan suatu keadaan atau peristiwa sebagaimana adanya dan teknik yang digunakan untuk menguji keabsahan data adalah dengan menggunakan teknik trianggulasi Hasil temuan penelitian ini adalah 1. Implementasi program advokasi untuk meningkatkan literasi digital oleh Dinas Komunikasi Dan Informatika Provinsi Sumatera Barat yaitu a. advokasi melalui kerjasama, b. advokasi melalui pengawasan. 2. Implementasi program komunikasi untuk meningkatkan literasi digital oleh Dinas Komunikasi Dan Informatika Provinsi Sumatera Barat yaitu a. melakukan komunikasi melalui sosialisasi, dan b. melakukan komunikasi melalui gerakan anti hoax. 3. Faktor yang mempengaruhi advokasi Dan komunikasi dalam pencegahan penyebaran berita hoax oleh Dinas Komunikasi Dan Informatika Provinsi Sumatera Barat yaitu a. Faktor penghambat, adapun faktor yang menghambat advokasi dan komunikasi pencegahan penyebaran berita hoax oleh Dinas Komunikasi Dan Informatika Provinsi Sumatera Barat yaitu 1) Pelaku menggunakan akun palsu, 2) komitmen media sosial yang sangat menjaga privasi penggunanya dan 3) anggaran Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumatera Barat yang terbatas. b. Faktor yang mendukung, adapun faktor-faktor yang mendukung proses advokasi dan komunikasi pencegahan berita hoax oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sumatera Barat yaitu 1) adanya Undang-Undang ITE dan 2) adanya bantuan dari masyarakat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorKhaidir, AfrivaUNSPECIFIED
CorrectorYusran, RahmadaniUNSPECIFIED
CorrectorFajri, HidayatulUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: ADVOKASI DAN KOMUNIKASI, LITERASI DIGITAL
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Ilmu Administrasi Negara - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 06 Mar 2023 02:04
Last Modified: 06 Mar 2023 02:04
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/42640

Actions (login required)

View Item View Item