Penerapan Manajemen Salon Kecantikan pada Model Teaching Factory Jurusan Tata Kecantikan SMK Negeri 3 Payakumbuh

Khansa, Nabilla (2022) Penerapan Manajemen Salon Kecantikan pada Model Teaching Factory Jurusan Tata Kecantikan SMK Negeri 3 Payakumbuh. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B.1_2_NABILLA_KHANSA_18078116_6208_2022.pdf

Download (8MB) | Preview

Abstract

Teaching Factory (TEFA) merupakan konsep pembelajaran dalam suasana nyata untuk menjembatani kesenjangan kompetensi antara kebutuhan industri dan pengetahuan sekolah. SMK Negeri 3 Payakumbuh kini telah menerapkan Teaching Factory sebagai model pembelajaran namun pelaksanaan teaching factory pada Jurusan Tata Kecantikan SMKN 3 Payakumbuh diduga belum sesuai dengan teori dan konsep yang sebenarnya dari teaching factory sebagai tujuan pemasaran dan partisipasi siswa dalam pelaksanaannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan salon pada Teaching Factory (TEFA) di Jurusan Tata Kecantikan SMK 3 Payakumbuh. Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan di SMK Negeri 3 Payakumbuh. Informan penelitian ini kepala sekolah penanggung jawab/ kepala jurusan, guru produktif dan siswa. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik keabsahan data ini menggunakan teknik triangulasi. Teknik analisis data berupa susunan yang sistematis dari hasil wawancara, catatan ataupun dokumentasi yang diperoleh dari lapangan. Hasil penelitian adalah Perencanan (planning) menurut hasil penelitian yang telah diuraikan pada fungsi perencanaan, pelaksanaan teaching factory SMK N 3 Payakumbuh ini kurang baik dan perlu untuk diperbaiki pada perencanaan sasaran tujuan. Pengorganisasian (organizing) menurut hasil penelitian yang telah diuraikan pada fungsi pengorganisasian pelaksanaan teaching factory SMK N 3 Payakumbuh ini baik dan direvisi pada pembagian jobdesk kerja. Pelaksanaan (actuating) menurut hasil penelitian yang telah diuraikan pada fungsi pelaksanaan teaching factory SMK N 3 Payakumbuh ini baik dan perlu untuk dipertahankan pada proses penggerakan anggota kelompok. Pengawasan (controlling) menurut hasil penelitian yang telah diuraikan pada fungsi pengawasan pelaksanaan teaching factory SMK N 3 Payakumbuh ini baik dan perlu dipertahankan pada bagian pengawasan kegiatan anggota organiasasi, pengukuran hasil kerja, memonitor dan mengkoreksi jalannya aktivitas di industri.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorMaharika, DewiUNSPECIFIED
CorrectorRahmiati, RahmiatiUNSPECIFIED
CorrectorRosalina, LindaUNSPECIFIED
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika - S1
Depositing User: Sri Yulianti, S.IP
Date Deposited: 02 Mar 2023 03:25
Last Modified: 02 Mar 2023 03:25
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/42532

Actions (login required)

View Item View Item