Evaluasi Program Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial Terhadap Pemberdayaan Masyarakat di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Padang Panjang

Azlin, Fahmiya (2022) Evaluasi Program Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial Terhadap Pemberdayaan Masyarakat di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Padang Panjang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_08_FAHMIYA_AZLIN_18234004_3310.pdf

Download (823kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan evaluasi program perpustakaan berbasis inklusi sosial terhadap pemberdayaan masyarakat di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Padang Panjang tentang pelaksanaan program perpustakaan berbasis inklusi sosial berdasarkan indikator: (1) connectivity (konektivitas); (2) content (konten); dan (3) human (sumber daya manusia). Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan metode kualitatif. Informan pada penelitian 3 orang pustakawan dan 2 orang pengelola taman baca masyarakat. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data ini dilakukan dalam tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa evaluasi program perpustakaan berbasis inklusi sosial terhadap pemberdayaan masyarakat berdasarkan: (1) connectivity (konektivitas), program perpustakaan berbasis inklusi sosial sudah terlaksana; program perpustakaan berbasis inklusi sosial sudah dimanfaat oleh masyarakat; pelayanan jasa konsultasi sudah diterapkan oleh pihak perpustakaan; program perpustakaan berbasis inklusi sosial mengadakan kegiatan promosi melalui sosialisasi bersama taman baca masyarakat, lalu promosi yang berkaitan dengan koleksi dan aktivitas perpustakaan dilakukan melalui radio; adapun kendala pada program perpustakaan berbasis inklusi sosial yaitu: kurangnya minat masyarakat dan keterbatasan anggaran dana; (2) content (konten), pengolahan bahan bacaan di perpustakaan sudah sesuai dengan pencatatan buku, klasifikasi, dan shelving (penjajaran koleksi pada rak); peminjaman bahan bacaan sudah sesuai dengan aturan di perpustakaan; namun, ketersediaan koleksi belum memadai; (3) human (sumber daya manusia), kebijakan pustakawan dalam program perpustakaan berbasis inklusi sosial sudah mengikuti pelatihan seperti bimtek (bimbingan teknis); namun, kerjasama pada program perpustakaan berbasis inklusi sosial belum maksimal; mewujudkan program perpustakaan berbasis inklusi sosial di masyarakat belum maksimal; strategi perpustakaan dalam perkembangan program perpustakaan berbasis inklusi sosial sudah memadai

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorNelisa, MaltaUNSPECIFIED
CorrectorErlianti, GustinaUNSPECIFIED
CorrectorNurizzati, NurizzatiUNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Perpustakaan
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Perpustakaan dan Ilmu Informasi - S1
Depositing User: Nurismen S.Sos
Date Deposited: 01 Mar 2023 03:47
Last Modified: 01 Mar 2023 03:47
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/42490

Actions (login required)

View Item View Item