Peramalan Jumlah Impor Komoditas Kedelai di Indonesia Menggunakan Metode ARIMA

Tasya, Dinda Berliana (2022) Peramalan Jumlah Impor Komoditas Kedelai di Indonesia Menggunakan Metode ARIMA. Diploma thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_10_DINDA_BERLIANA_TASYA_ABSTRAK_18037015_1344_2022.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Konsumsi kedelai di Indonesia mengalami peningkatan dari tahun ke tahun, tetapi peningkatan tersebut tidak dapat diimbangi dengan produksi kedelai. Oleh sebab itu, kekurangan tersebut dipenuhi melalui impor. Saat ini Indonesia masih mengalami ketergantungan terhadap impor untuk memenuhi kebutuhan komoditas kedelai. Berdasarkan data, ketersediaan kedelai yang berasal dari impor pada periode tahun 2016 – 2020 berkisar antara 65,74% s.d 72,46%. Dengan tingginya nilai impor tersebut, dikhawatirkan permasalahan ketergantungan terhadap impor tidak dapat teratasi. Tujuan penelitian ini adalah menentukan model ARIMA serta hasil peramalan dari data jumlah impor komoditas kedelai di Indonesia pada bulan Desember 2021 sampai November 2022. Metode peramalan yang digunakan pada penelitian ini adalah metode ARIMA. Penelitian ini merupakan penelitian terapan yang diawali dengan mempelajari dan menganalisis teori-teori yang relevan dengan permasalahan jumlah impor komoditas kedelai di Indonesia, kemudian dilanjutkan dengan pengambilan data. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik Indonesia. Penelitian dimulai dengan tahap identifikasi model, kemudian dilanjutkan dengan tahap penaksiran pengujian parameter dan pemeriksaan diagnostik lalu melakukan proses peramalan.Hasil dari penelitian diperoleh model peramalan terbaik ARIMA(2,0,2) untuk meramalkan jumlah impor komoditas kedelai di Indonesia sebagai berikut: Berdasarkan model tersebut didapatkan hasil ramalan untuk bulan Desember 2021 sampai November 2022 berturut-turut yaitu 180.767,9, 209.194,3, 232.322,9, 243.202,4, 239.636,1, 224.374,4, 203.674,6, 184.877,4, 173.896,6, 173.449,3, 182.522,8, dan 197.114,6.

Item Type: Thesis (Diploma)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorPutra, Atus AmadiUNSPECIFIED
CorrectorVionanda, DodiUNSPECIFIED
CorrectorSalma, AdmiUNSPECIFIED
Subjects: H Social Sciences > HA Statistics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Statistika - D3
Depositing User: mrs Ridha Prima Adri
Date Deposited: 23 Feb 2023 07:14
Last Modified: 23 Feb 2023 07:14
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/42393

Actions (login required)

View Item View Item