Ramadhani, Sri
(2022)
Analisis Harga Pokok Produksi dengan Metode Full Costing Sebagai Dasar Penentuan Harga Jual Pada Telagamas Jepara Furniture.
Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis perhitungan harga pokok produksi pada Telagamas dengan metode full costing. Penentuan harga pokok produksi dengan menggunakan metode full costing diharapkan menjadi alat bantu dalam pengelolaan suatu produk manufaktur. Bentuk penelitian tugas akhir ini dilakukan dengan cara observasi yaitu penelitian yang dilakukan langsung ke perusahaan terkait. Penelitian ini dilaksanakan padaTelagamas yang beralamat di Jalan raya cengkeh no.30 kota Padang.
Berdasarkan observasi yang dilakukan terjadi kesalahan dalam menganalisis perhitungan Harga Pokok Produksi yang dilakukan telagamas. Sehingga penulis harus melakukan perhitungan biaya overhead agar tidak terjadi kesalahan. Dari hasil penelitian tersebut perhitungan metode full costing lebih besar dari perhitungan metode Harga Pokok Produksi perusahaan sebesar Rp 1.065.909. Perbedaan tersebut terjadi disebabkan karena pembebanan biaya overhead pabrik yang dihitung menggunakan metode full costing lebih teliti dan terperinci.
Actions (login required)
|
View Item |