Saputra, Yandi
(2021)
Minat Belajar Siswa Terhadap Penggunaan Media Berbasis Internet Kelas XI Teknik Pemesinan di SMK Negeri 1 Padang.
Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
Abstract
Masuknya internet dalam bidang pendidikan dapat membawa perubahan dalam proses pembelajaran. Dalam suatu proses belajar mengajar, dua unsur yang amat penting adalah metode mengajar dan media pembelajaran. Minat termasuk faktor intrinsik yang dapat berpengaruh terhadap hasil belajar seseorang. Namun, fenomena dilapangan yang ditemukan media internet digunakan oleh sebagian siswa untuk bermain Game Online. Tujuan dari penelitian ini yaitu: (1) mendeskripsikan minat belajar siswa terhadap penggunaan media berbasis internet di SMK Negeri 1 Padang secara umum, (2) mendeskripsikan minat belajar siswa terhadap penggunaan media berbasis internet di SMK Negeri 1 Padang ditinjau dari keinginan untuk belajar, kebiasan belajar, perhatian dalam belajar dan usaha untuk belajar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan metode kuantitatif. Penelitian ini menggunakan teknik Total Sampling dimana sampel diambil dari keseluruhan populasi yang ada yaitu sebanyak 62 orang. Penelitian dilaksanakan dengan mengadministrasikan instrument penelitian model skala likert. Data dianalisis dengan teknik statistik deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Minat belajar siswa terhadap penggunaan media berbasis internet di SMK Negeri 1 Padang secara umum berada pada kategori baik dengan persentase 88,71%, (2) Minat belajar siswa terhadap penggunaan media berbasis internet di SMK Negeri 1 Padang ditinjau dari keinginan belajar berada pada kategori sangat baik dengan persentase 54,84%, kebiasaan belajar berada pada kategori baik dengan persentase 51,61%, perhatian dalam belajar berada pada kategori baik dengan persentase 75,81%, dan usaha belajar berada pada kategori baik dengan persentase 85,48%.
Actions (login required)
|
View Item |