Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik dengan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Write Around di Kelas IV

Vallery, Adinda Nisa and Lena, Mai Sri (2022) Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik dengan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Write Around di Kelas IV. Jurnal Pendidikan Tambusai, 6 (2). pp. 15056-15065. ISSN Print: 614-6754 - online: 2614-3097

[img]
Preview
Text
11_MAI_SRI_LENA_4787_Article_Text_9153_1_10_20220722.pdf

Download (367kB) | Preview
Official URL: https://jptam.org/index.php/jptam/article/view/478...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan mengenai peningkatan hasil belajar peserta didik dengan model kooperatif tipe Write Around pada pembelajaran tematik terpadu tema 8 kelas IV SDN 02 Percontohan Bukittinggi. Pembelajaran tematik terpadu adalah pembelajaran yang berpedoman pada pemetaan tema dalam kegiatan pembelajaran dengan memadukan beberapa muatan pelajaran dalam sekali pertemuan. Dengan pembelajaran tematik terpadu peserta didik dapat memperoleh pengalaman secara langsung untuk menemukan sendiri berbagai pengetahuan yang dipelajari, sehingga pembelajaran yang dilakukan lebih bermakna. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif jenis Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian adalah guru sebagai observer, peneliti sebagai praktisi, dan 34 orang peserta didik kelas IV SDN 02 Percontohan Bukittinggi. Hasil penelitian yaitu: (1)Presentase penilaian RPP meningkat dari 87,4% pada siklus I menjadi 97,2% pada siklus II. (2)Pada aspek guru meningkat dari 82,8% pada siklus I menjadi 93,7% pada siklus II. (3)Pada aspek peserta didik meningkat dari 81,2% pada siklus I menjadi 90,6% pada siklusII.

Item Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar - S1
Depositing User: Mrs. Wiwi Sartika
Date Deposited: 16 Jan 2023 01:39
Last Modified: 16 Jan 2023 01:39
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/41694

Actions (login required)

View Item View Item