Kajian Biaya Produksi Penambangan Batubara pada Lubang Sd-C2 Lori 1 di PT. Nusa Alam Lestari Desa Salak Kecamatan Talawi Kota Sawahlunto

Edvino, M. Diaz (2021) Kajian Biaya Produksi Penambangan Batubara pada Lubang Sd-C2 Lori 1 di PT. Nusa Alam Lestari Desa Salak Kecamatan Talawi Kota Sawahlunto. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_12_M_DIAZ_EDVINO_18080026_5061_2021.pdf

Download (446kB) | Preview

Abstract

PT. Nusa Alam Lestari (NAL) terletak didaerah Sapan Dalam, Desa Salak, Kecamatan Talawi, Kota Sawahlunto, Provinsi Sumatera Barat, dengan luasan IUP sebesar 100 Ha. Koordinat IUP antara 00º 36’ 45,85’’– 00º 37’ 12,10’’ LS dan 100º 45’ 48,19’’ – 100º 46’ 48,20’’ BT, dengan batas wilayah kegiatan sebelah Utara berbatasan dengan PT. PSPN, sebelah Selatan berbatasan dengan Desa Salak, Kecamatan Talawi, Kota Sawahlunto. PT. Nusa Alam Lestari menggunakan system tambang bawah tanah dengan metode room and pillar. Alat utama penambangan yang digunakan yaitu menggunakan alat jackhammer. Biaya produksi adalah sejumlah pengorbanan ekonomis yang harus dikorbankan untuk memproduksi suatu barang. Biaya produksi juga merupakan biaya yang digunakan dalam mengubah bahan baku menjadi barang jadi. Biaya produksi ini biasanya terdiri dari tiga unsur yaitu bahan baku langsung, tenaga kerja langsung dan overhead pabrik. Dimana bahan baku langsung adalah semua bahan baku yang membentuk bagian integral dan produk jadi dan dimasukkan dalam perhitungan biaya produk. Dari hasil pembahasan yang didapat, Total produksi batubara pada lubang SD-C2 lori 1 PT. Nusa Alam Lestari dari tanggal 10 Februari – 9 maret 2021 yaitu sebanyak 580,99 ton.Total biaya tetap sebesar Rp. 78.899.000,-, biaya tidak tetap sebesar Rp. 20.014.184,- dan biaya overhead sebesar Rp. 4.535.362,-, total biaya produksi batubara sampai mulut lubang Rp. 103.718.546,- .Biaya untuk 1 ton produksi batubara sampai mulut tambang pada lubang SD-C2 lori 1 PT.Nusa Alam Lestari dari tanggal 10 Februari – 9 maret 2021 yaitu sebesar Rp. 178.520,- per-ton batubaranya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorHeriyadi, BambangUNSPECIFIED
CorrectorKopa, RaimonUNSPECIFIED
CorrectorRahman, Harizona AuliaUNSPECIFIED
Subjects: T Technology > TN Mining engineering. Metallurgy
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Pertambangan - D3
Depositing User: mrs Ridha Prima Adri
Date Deposited: 10 Jan 2023 06:51
Last Modified: 10 Jan 2023 06:51
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/41556

Actions (login required)

View Item View Item