Perancangan Sistem Informasi Akuntansi Penjualan Tunai Pada Toko Limbago Sijunjung

Pasankra, Bagas (2022) Perancangan Sistem Informasi Akuntansi Penjualan Tunai Pada Toko Limbago Sijunjung. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_6_BAGAS_PASANKRA_16133019_1706_2022.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi akuntansi penjualan tunai yang digunakan oleh Toko Limbago. Penelitian ini berbentuk deskriptif. Data dikumpulkan dengan mengumpulkan data dari Toko Limbago secara langsung dengan mengamati seluruh aktifitas, serta melakukan tanya jawab dengan pengelola toko dan karyawan-karyawan Toko Limbago terkait prosedur penjualan tunai, dokumen dan catatan akuntansi yang digunakan, mekanisme sistem pengendalian internal, serta fungsi yang terlibat dalam penjualan tunai pada Toko Limbago. Data yang telah dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi lalu dianalisis secara kualitatif dengan membandingkan antara pengetahuan teori yang berhubungan dengan masalah yang akan diteliti. Hasil analisis menunjukkan bahwa sistem akuntansi penjualan tunai belum sesuai dengan teori diantaranya yaitu perangkapan jabatan sering terjadi di dalam toko, belum adanya fungsi gudang, dan fungsi akuntansi, belum adanya catatan dan dokumen terkait dengan sistem akuntansi penjualan tunai, serta belum adanya nomor faktur urut bercetak pada faktur penjualan tunai

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorSetiawan, Mia AngelinaUNSPECIFIED
CorrectorTaqwa, SalmaUNSPECIFIED
CorrectorFitra, HalkadriUNSPECIFIED
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Akuntansi - D3
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 09 Jan 2023 02:01
Last Modified: 09 Jan 2023 02:01
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/41473

Actions (login required)

View Item View Item