Struktur dan Unsur Kebahasaan Teks Berita Kelas VIII SMP Negeri 1 Sungai Limau

Gusniati, Mitra (2022) Struktur dan Unsur Kebahasaan Teks Berita Kelas VIII SMP Negeri 1 Sungai Limau. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
B1_01_Mitra_Gusniati_17016152_6148_2022.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini terdiri atas dua. Pertama, mendeskripsikan struktur teks berita karya siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Sungai Limau. Kedua, mendeskripsikan unsur kebahasaan teks berita karya siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Sungai Limau. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif menggunakan metode deskriptif. Latar penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 1 Sungai Limau , tepatnya di kelas VIII data dalam penelitian ini berupa teks berita yang diperoleh dari sumber data penelitian , yaitu dokumentasi hasil tugas siswa yang berjumlah 25 teks berita. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah teknik pancing. Kehadiran peneliti dalam penelitian ini sebagai instrumen pengumpulan data. Data dianalisi dengan cara mendeskripsikan, menganalisis, dan membahas data berdasarkan teori. Hasil penelitian ini ada dua. Pertama, ditemukan empat struktur teks berita, yaitu judul berita, kepala berita, tubuh berita, dan ekor berita di dalam tulisan siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Sungai Limau. Kedua, ditemukan tiga unsur kebahasaan teks berita yaitu ejaan dan tanda baca, diksi atau pilihan kata dan kalimat efektif. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa dalam menulis teks berita, siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Sungai Limau lebih cendrung menggunakan tiga struktur, yaitu judul berita, kepala berita, dan tubuh berita. Ditinjau dari segi unsur kebahasaan siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Sungai Limau cendrung benar menggunakan unsur diksi atau pilihan kata dan kalimat efektif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Contributors:
ContributionContributorsEmail
Thesis advisorEmidar, EmidarUNSPECIFIED
CorrectorAfnita, AfnitaUNSPECIFIED
CorrectorHafrison, Mohd.UNSPECIFIED
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 04 Jan 2023 04:18
Last Modified: 05 Jan 2023 08:29
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/41426

Actions (login required)

View Item View Item