Studi Deskriptif Kompetensi Pedagogik Guru dalam Pembelajaran Ansambel musik Sejenis di Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Kerinci Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi

Syukron, Afdhal (2022) Studi Deskriptif Kompetensi Pedagogik Guru dalam Pembelajaran Ansambel musik Sejenis di Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Kerinci Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_6_AFDHAL_SYUKRON_18023002_4699_2022.pdf

Download (239kB) | Preview

Abstract

Pembelajaran ansambel musik sejenis merupakan salah satu materi pembelajaran di mata pelajaran seni budaya di Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kerinci. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah mendeskripsikan kompetensi pedagogik guru pengampu mata pelajaran seni budaya pada pembelajaran ansambel musik sejenis di MTsN 1 Kerinci Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi. Rancangan pada penelitian ini adalah : (1) Memahami karakteristik peserta didik. (2) Menguasai teori belajar. (3) Mengembangkan kurikulum. (4) Menyelenggarakan kegiatan pembelajaran mendidik (5) Memanfaatkan teknologi dalam pembelajaran. (6) Mengembangkan potensi peserta didik. (7) Berkomunikasi dengan baik. (8) Melakukan Penilaian dan evaluasi (9) Melakukan kegiatan reflektif di setiap akhir pembelajaran. Hasil penelitian yang ditemukan adalah: (1) Guru mampu memhamai karakter peserta didik. (2) Guru menguasai teori belajar. (3) Guru mampu mengembangkan kurikulum. (4) Guru mampu menyelenggarakan pembelajaran yang mendidik. (5) Guru telah memanfaatkan teknologi (6) Guru tidak terlalu berperan dalam pengembangan potensi peserta didik. (7) Guru mampu berkomunikasi dengan baik. (8) Guru mampu melakukan penilaian (9) Guru telah melakukan kegiatan reflektif

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 26 Oct 2022 01:56
Last Modified: 26 Oct 2022 01:56
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/40627

Actions (login required)

View Item View Item