Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Berbasis Pendekatan Konstruktivisme Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik Kelas XI SMA N 2 Lubuk Basung

Hidayati, Fithri (2022) Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Berbasis Pendekatan Konstruktivisme Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Peserta Didik Kelas XI SMA N 2 Lubuk Basung. Masters thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_3_FITHRI_HIDAYATI_16205010_2376_2022.pdf

Download (295kB) | Preview

Abstract

Berpikir kritis merupakan kemampuan yang sangat penting dalam pembelajaran matematika. Kemampuan berpikir kritis merupakan kemampuan berpikir kompleks, sehingga dapat menentukan apa yang harus diyakini dan dilakukan oleh peserta didik. Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah mengembangakn perangkat pembelajaran berbasis pendektan konstruktivisme untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis peserta didik. Tujuan pengembangan ini adalah untuk menghasilkan perangkat pembelajaran yang valid. Perangkat pembelajaran diujicobakan pada peserta didik kelas XI SMA N 2 Lubuk Basung. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model Plomp yang terdiri dari 3 tahap, yaitu fase investigasi awal (preliminary research), fase pengembangan (development or prototyping phase) dan fase penilaian (assessment phase). Penelitian ini hanya dibatasi sampai tahap one to one, dikarenakan sedang berada pada masa COVID 19. Subjek penelitian ini adalah 3 peserta didik kelas XI SMA N 2 Lubuk Basung. Instrumen yang digunakan adalah lembar validasi, angket respon peserta didik, dan lembar wawancara dengan guru dan peserta didik. Perangkat pembelajaran dikatakan valid jika memenuhi validitas isi dan konstruk. Instrumen yang digunakan adalah lembar validasi yang memuat aspek penyajian, kelayakan isi, bahasa, dan kegrafikan. Hasil validasi RPP dan LKPD para ahli adalah 0,95 dan 0,96 dengan kategori valid. Berdasarkan hasil dapat disimpulkan bahwa perangkat pembelajaran matematika berbasis pendekatan konstruktivisme kelas XI SMA N 2 Lubuk Basung dapat dinyatakan valid

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika-S2
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 21 Oct 2022 01:30
Last Modified: 21 Oct 2022 01:30
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/40503

Actions (login required)

View Item View Item