Analisis Sistem Keselamatan Kerja Proyek Konstruksi (Studi Kasus: Proyek Penggantian Jembatan Titian Panjang – Kayu Tanam)

Novi, Khairini Gusti (2022) Analisis Sistem Keselamatan Kerja Proyek Konstruksi (Studi Kasus: Proyek Penggantian Jembatan Titian Panjang – Kayu Tanam). Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_1_KHAIRINI_GUSTI_NOVI_17323006_156_2022.pdf

Download (251kB) | Preview

Abstract

Keselamatan kerja adalah kondisi keselamatan yang bebas dari risiko kecelakaan dan kerusakan di tempat kerja yang mencakup kondisi bangunan, kondisi mesin, peralatan keselamatan, dan kondisi pekerja. Proyek Penggantian Jembatan Titian Panjang – Kayu Tanam merupakan salah satu proyek konstruksi yang memiliki risiko kecelakaan kerja karena banyaknya sumber kecelakaan kerja. Tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui tingkat risiko kecelakaan kerja ada pada proyek tersebut. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif. Data primer dan sekunder terkait tingkat dan jenis risiko kecelakaan kerja didapatkan melalui observasi di lapangan dan pencatatan berbagai dokumen. Analisis data untuk nilai keparahan akibat risiko K3 konstruksi pada pekerjaan didasarkan pada Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 10 Tahun 2021 tentang Pedoman Sistem Manajemen Keselamatan Konstruksi; untuk identifikasi bahaya pekerjaan didasarkan pada himpunan peraturan perundang-undangan K3; dan penilaian pengendalian risiko pekerjaan berpedoman pada hirarki pengendalian risiko. Dari hasil analisis terhadap 8 item pekerjaan dengan menggunakan metode identifikasi bahaya, penilaian risiko dan peluang (IBPRP), didapatkan hasil nilai tingkat risiko kecelakaan kerja sebagai berikut: 44% risiko besar, 56% risiko sedang, dan 0% risiko rendah

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil dan Bangunan - D3
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 13 Oct 2022 01:24
Last Modified: 13 Oct 2022 01:24
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/40323

Actions (login required)

View Item View Item