Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Harga Saham Pada Sub Sektor Farmasi Yang Terdaftar di BEi

Salsabila, Azizah (2022) Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Harga Saham Pada Sub Sektor Farmasi Yang Terdaftar di BEi. Skripsi thesis, Univesitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_7_AZIZAH_SALSABILA_17059044_1394_2022.pdf

Download (522kB) | Preview

Abstract

Harga saham merupakan faktor penting yang harus diperhatikan oleh investor dalam melakukan kegiatan investasi, karena harga saham menunjukkan potensi yang dimiliki oleh perusahaan. Harga saham yang tinggi berkaitan dengan permintaan yang tinggi. Namun harga saham yang rendah menunjukkan bahwa penawaran yang lebih tinggi. Hal ini sering diartikan bahwa kinerja perusahaan kurang baik. Ada banyak faktor yang dapat mempengaruhi harga saham, salah satunya adalah kebijakan dividen, leverage, volume perdagangan dan pertumbuhan asset. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Data penelitian terdiri dari perusahaan sub sektor farmasi yang terdaftar di BEI selama 11 tahun pengamatan yang diambil secara tidak berturut-turut, dan ditetapkan sampel sebanyak 10 perusahaan. Teknik analisis yang digunakan ialah Regresi Linier Berganda dan pengujian dilakukan dengan menggunakan SPSS 16. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kebijakan dividen yang diukur dengan Dividen Payout Ratio mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap harga saham. Sementara itu, Leverage yang diukur dengan Debt to Equity Ratio dan Volume perdagangan tidak berpengaruh terhadap harga saham. Dan pada Pertumbuhan Aset berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
H Social Sciences > HZ Management
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen - S1
Depositing User: Sri Yulianti, S.IP
Date Deposited: 05 Oct 2022 03:51
Last Modified: 05 Oct 2022 03:52
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/40134

Actions (login required)

View Item View Item