Pengaruh Model Pembelajaran Guided Inquiry Learning Berbasis Lesson Study for Learning Community Pada Materi Hukum Dasar Kimia Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas X SMA Negeri 9 Padang

Ramadhani, Ramadhani (2022) Pengaruh Model Pembelajaran Guided Inquiry Learning Berbasis Lesson Study for Learning Community Pada Materi Hukum Dasar Kimia Terhadap Hasil Belajar Siswa Kelas X SMA Negeri 9 Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_7_RAMADHANI_18035157_2466_2022.pdf

Download (333kB) | Preview

Abstract

Penerapan model pembelajaran pada materi kimia belum terlaksana secara optimal sesuai dengan sintaksnya sehingga berpengaruh terhadap keaktifan siswa. Untuk mengatasi hal tersebut telah dilakukan upaya untuk mengoptimalkan pelakanaan model pembelajaran sesuai dengan sintaksnya melalui lesson study for learning community (LSLC) yaitu suatu model pembinaan profesi pendidik. Adanya komunitas belajar di LSLC yang berperan untuk meningkatkan professionalitas guru misalnya dalam penerapan model pembelajaran agar terlaksana secara optimal. Tujuan penelitian ini untuk mengungkapkan pengaruh model pembelajaran guided inquiry learning berbasis LSLC pada materi hukum dasar kimia terhadap hasil belajar siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi-experiment dengan desain penelitian one-group pretest-posttest design. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X SMA Negeri 9 Padang dan sampel penelitian ini adalah siswa kelas X3 yang dipilih dengan metode random sampling. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes, dimana berupa soal-soal pretest-posttest. Data hasil nilai pretest-posttest dianalisis dengan beberapa uji yaitu, uji N-gain, uji normalitas, uji homogenitas, dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil analisis data, nilai rata-rata n-gain (g) dari kelas eksperimen adalah 0,6 dimana nilai g ini menyatakan bahwa model GIL berbasis LSLC efektif untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Nilai Dhitung dari nilai pretest dan posttest kelas eksperimen berturut-turut adalah 0,108 dan 0,066. Nilai Fhitung dari kelas eksperimen adalah 0,563. Nilai thitung adalah 8,61 lebih besar dibandingkan ttabel 1,67. Berdasarkan hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa dengan model pembelajaran GIL berbasis LSLC pada materi hukum dasar kimia berpengaruh secara signifikan terhadap hasil belajar siswa

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Kimia - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 21 Sep 2022 07:55
Last Modified: 21 Sep 2022 07:55
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/39795

Actions (login required)

View Item View Item