Problematika Pembelajaran Sejarah pada Masa Pandemi Covid-19 di SMAN 2 Rambatan

Arjun, Rezi Delila (2022) Problematika Pembelajaran Sejarah pada Masa Pandemi Covid-19 di SMAN 2 Rambatan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_2_REZI_DELILA_ARJUN_17046125_1400_2022.pdf

Download (386kB) | Preview

Abstract

Penelitian dilatarbelakangi oleh temuan awal yang menunjukan adanya berbagai kendala yang dialami oleh guru dan peserta didik dalam pembelajaran pada masa Pandemi Covid-19. Pelaksanaan pembelajaran pada masa Pandemi Covid-19 dilaksanakan secara kombinasi yaitu pembelajaran daring dan luring. Penelitian bertujuan untuk mengetahui permasalahan/kendala yang dirasakan oleh guru dan peserta didik dalam pembelajaran kombinasi daring dan luring. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif bersifat deskriptif. Pemilihan informan dilakukan secara snowball sampling dengan 10 orang informan. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Analisis data kualitatif menggunakan model B. Miles dan Huberman yang meliputi empat tahapan, yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarian kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada berbagai permasalahan/kendala yang dirasakan oleh guru dan peserta didik dalam pembelajaran kombinasi daring dan luring baik dari segi persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Permasalahan yang dirasakan oleh guru dari segi persiapan seperti, (a) kesulitan dalam menyiapkan perangkat pembelajaran, (b) guru tidak memiliki skill/pengetahuan dalam pembelajaran kombinasi daring dan luring, (c) kurangnya sarana dan prasarana dalam pembelajaran daring dan luring, dari segi pelaksanaan, (a) tidak efektifnya waktu mengajar guru, (b) kemampuan guru menggunakan teknologi terbatas pada pembelajaran daring dan luring, dari segi evaluasi, (a) guru kesulitan dalam memberikan penilaian pada pembelajaran kombinasi daring dan luring. Sedangkan permasalahan oleh siswa dari segi persiapan seperti, (a) keterbatasan sarana dan prasarana dalam pembelajaran daring dan luring, (b) kurang motivasi dan semangat dalam pembelajaran kombinasi daring dan luring, dari segi pelaksanaan seperti, (a) siswa kesulitan dalam menyesuaikan diri/adaptasi terhadap pembelajaran kombinasi daring dan luring, (b) kesulitan dalam memahami konten materi pembelajaran daring dan luring, (c) kesulitan dalam mengakses internet, (d) kesulitan dalam membeli kuota internet, dari segi evaluasi seperti, (a) pencapaian tujuan belajar yang tidak maksimal.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: D History General and Old World > D History (General)
H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Sejarah - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 01 Sep 2022 08:07
Last Modified: 01 Sep 2022 08:07
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/39393

Actions (login required)

View Item View Item