Perilaku Pedagang Pasar terhadap Sampah di Lingkungan Pasar Siteba Kecamatan Nanggalo Kota Padang Sumatera Barat

Izzani M, Raudya Tuzzahra (2021) Perilaku Pedagang Pasar terhadap Sampah di Lingkungan Pasar Siteba Kecamatan Nanggalo Kota Padang Sumatera Barat. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_RAUDYA_TUZZAHRA_IZZANI_M_17045024_4429_2021.pdf

Download (362kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku pedagang pasar terhadap sampah di lingkungan pasar Siteba. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Informan penelitian dari pedagang pasar siteba berjumlah 11 orang dikarenakan data sudah jenuh. Data yang digunakan untuk melengkapi penelitian ini adalah data primer. Data primer diperoleh dari hasil wawancara langsung dengan pedagang pasar di lingkungan pasar Siteba. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yaitu dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.Hasil penelitian ini adalah Perilaku pedagang pasar terhadap sampah di pasar masih belum melakukan pemilahan sampah berdasarkan jenis sampahnya. Pedagang pasar memasukkan sampah ke dalam satu karung tanpa melakukan pemilahan terlebih dahulu. Untuk peralatan kebersihan pedagang rata-rata hanya memiliki sapu lidi dan karung saja. pedagang biasanya membersihkan sampah yang berserakan di sekitar lapaknya sesudah berjualan. Hal yang mendasari perilaku pedagang pasar dalam membuang sampah secara sembarang adalah banyaknya pedagang yang kurang memiliki kesadaran untuk saling menjaga kebersihan lingkungan. Para pedagang tidak memungut sampah secara tuntas dan sering kali membuang sampah ke lapak pedagang lain. Selain itu, kurangnya pengetahuan pedagang mengenai peraturan kebersihan pasar dan tidak adanya himbauan keras dari petugas pasar terhadap pedagang yang tidak mematuhi peraturan juga menjadi hal yang mendasari perilaku pedagang pasar dalam membuang sampah sembarangan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: PERILAKU PEDAGANG PASAR
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Geografi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 02 Aug 2022 02:13
Last Modified: 02 Aug 2022 02:13
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/38991

Actions (login required)

View Item View Item