Strategi Bertahan Hidup Buruh Harian Lepas Dalam Memenuhi Kebutuhan Pokok Keluarga di Kelurahan Tanjungbatu Barat Kecamatan Kundur Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau

Wati, Kurnia (2021) Strategi Bertahan Hidup Buruh Harian Lepas Dalam Memenuhi Kebutuhan Pokok Keluarga di Kelurahan Tanjungbatu Barat Kecamatan Kundur Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_KURNIA_WATI_17045141_4922_2021.pdf

Download (186kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi bertahan hidup buruh harian lepas dalam memenuhi kebutuhan pokok keluarga di Kelurahan Tanjungbatu Barat Kecamatan Kundur Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu jenis deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian ini menemukan tiga strategi sekaligus yang dilakukan buruh harian lepas untuk bertahan hidup yaitu: strategi aktif, strategi pasif dan strategi jaringan. Strategi aktif yang di gunakan yaitu dengan memanfaatkan 4 hari libur kerja setiap minggunya untuk melakukan pekerjaan sampingan. Kerja sampingan yang dilakukan setiap buruh harian lepas tersebut berbeda-beda, ada yang bekerja sebagai tukang bangunan, tukang ojek, beternak ayam, buruh ternak sapi dan kerja serabutan. Selain itu, sebagian besar buruh mengaku bahwa istri dan anak mereka turut bekerja dalam mencari nafkah untuk membantu menambah penghasilan keluarga diantaranya mulai dari menjual gorengan, penyadap karet, pembantu rumah tangga, membuat mie sagu (lakse), menjual sarapan pagi, membuat kue basah serta membuka warung kopi dan sembako. Adapun pekerjaan yang dilakukan anak buruh harian lepas diantaranya bekerja di bengkel, di counter hp dan bekerja ditempat cucian motor. Selanjutnya, strategi pasif yang dilakukan buruh harian lepas adalah dengan meminimalisir atau menekan pengeluaran mereka untuk membeli kebutuhan hidup. Strategi jaringan atau relasi sosial yang dijadikan tujuan utama buruh harian lepas adalah tetangga, saudara serta memanfaatkan bantuan dari pemerintah berupa sembako.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: STRATEGI BERTAHAN HIDUP, BURUH HARIAN LEPAS
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial > Geografi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 21 Jul 2022 07:57
Last Modified: 21 Jul 2022 07:57
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/38826

Actions (login required)

View Item View Item