Analisis Kesalahan Penggunaan Ejaan Bahasa Indonesia dan Diksi dalam Teks Surat Lamaran Pekerjaan Siswa Kelas XII SMA Negeri 3 Bukittinggi

Adisti, Venny (2022) Analisis Kesalahan Penggunaan Ejaan Bahasa Indonesia dan Diksi dalam Teks Surat Lamaran Pekerjaan Siswa Kelas XII SMA Negeri 3 Bukittinggi. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_VENNY_ADISTI_17016081_524_2022.pdf

Download (956kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini terdiri atas empat tujuan, yaitu Pertama, mendeskripsikan kesalahan penulisan huruf dalam teks surat lamaran pekerjaan siswa kelas XII SMA N 3 Bukittinggi. Kedua, mendeskripsikan kesalahan penggunaan penulisan kata dalam teks surat lamaran pekerjaan siswa kelas XII SMA N 3 Bukittinggi. Ketiga, mendeskripsikan kesalahan penggunaan tanda baca dalam teks surat lamaran pekerjaan siswa kelas XII SMA N 3 Bukittinggi. Keempat, mendeskripsikan kesalahan diksi dalam teks surat lamaran pekerjaan siswa kelas XII SMA N 3 Bukittinggi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskripsi. Sumber data dalam penelitian ini, menggunakan tugas siswa dalam menulis teks surat lamaran pekerjaan kelas XII SMANegeri 3 Bukittinggi, yang berjumlah 25 teks. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kalimat-kalimat yang terdapat pada teks surat lamaran pekerjaan yang ditulis oleh siswa kelas XII SMA Negeri 3 Bukittinggi yang terdiri dari 477 data. Data dianalisis dengan menganalisis, membahas, dan mendeskripsikan data berdasarkan teori. Teori yang digunakan adalah teori analisis kesalahan berbahasa (Anakes), Ejaan Bahasa Indonesia, diksi, dan teks surat lamaran pekerjaan. Teknik penganalisisan data dalam penelitian ini terdiri dari tiga tahapan. Pertama, mengidentifikasi siswa berdasarkan nama dan memberikan kode pada data. Kedua, menganalisis data berdasarkan kesalahan penggunaan ejaan bahasa Indonesia yang terdiri dari (1) penulisan huru, (2) penulisan kata, dan (3) penulisan tanda baca. Ketiga , menganalisis data berdasarkan kesalahan pemilihan diksi yang terdiri dari ketepatan diksi dan kesesuaian diksi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa teks surat lamaran pekerjaan yang ditulis oleh siswa kelas XII SMA Negeri 3 Bukittinggi masih banyak terdapat kesalahan dalam menggunakan Ejaan Bahasa Indonesia dan pemilihan diksi. Pada kesalahan penggunaan Ejaan Bahasa Indonesia, kesalahan yang sering muncul adalah kesalahan dalam penulisan huruf, lalu diikuti oleh kesalahan dalam penulisan tanda baca, dan terakhir kesalahan dalam penulisan kata. Dalam penulisan huruf banyak terjadi kesalahan dalam penulisan huruf kecil dan huruf kapital, sedankan pada penulisan tanda baca banyak terjadi kesalahan dalam kesalahan meletakkan tanda baca, dan kesalahan dalam penulisan huruf banyak muncul pada kesalahan dalam penulisan kata baku dan penyingkatan kata. Pada kesalahan pemilihan kata banyak terdapat ketidaktepatan dan ketidaksesuaian dalam penggunaanya.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 11 Jul 2022 02:18
Last Modified: 11 Jul 2022 02:18
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/38628

Actions (login required)

View Item View Item