Pembuatan E-Kliping tentang Minangkabau dalam Surat Kabar Padang Ekspres Tahun 2020 Berbasis Aplikasi Flip PDF Profesional

Larasati, Rahmi Semar (2022) Pembuatan E-Kliping tentang Minangkabau dalam Surat Kabar Padang Ekspres Tahun 2020 Berbasis Aplikasi Flip PDF Profesional. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_07_Rahmi_Semar_Larasati_18026075_1155_2022.pdf

Download (525kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses pembuatan kliping elektronik tentang Minangkabau dalam surat kabar Padang Ekspres tahun 2020 berbasis aplikasi Flip PDF Profesional di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Sumatera Barat. Metode yang digunakan dalam penulisan makalah ini adalah metode deskriptif. Data dikumpulkan melalui wawancara dengan salah satu staf di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Sumatera Barat, observasi langsung dengan mengamati koleksi surat kabar, dan studi pustaka. Tahapan pembuatan kliping elektronik tentang Minangkabau dalam surat kabar Padang Ekspres tahun 2020 berbasisis aplikasi Flip PDF Profesional di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Sumatera Barat terdiri dari 10 tahapan, yaitu: (1) pegamatan surat kabar. Pengamatan dilakukan dengan observasi secara langsung untuk mengetahui ketersedian koleksi; (2) penyeleksian surat kabar. Untuk memilih topik yang sama; (3) membuat kliping. Kliping digunakan untuk mempermudah penelusuran informasi; (4) membuat deskripsi artikel dari artikel yang telah diseleksi; (5) membuat anotasi sebagai ringkasan gambaran artikel asli; (6) menentukan kata kunci. Kata kunci dapat mewakilkan keseluruhan artikel; (7) membuat indeks beranotasi sebagai penelusuran informasi; (8) penyusunan indeks artikel surat kabar beradasarkan tanggal terlama sampai terbaru; (9) pengetikan indeks; (10) digitalisasi indeks dan kliping dalam aplikasi Flip PDF Profesional merubah tampilan yang dapat dibolak-balik. Uji coba produk dilakukan untuk mengetahui kelayakan produk kliping elektornik tentang Minangkabau dalam surat kabar Padang Ekspres tahun 2020 di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Sumatera Barat. Terdapat 7 kriteria yang digunakan sebagai uji coba produk, yaitu: (1) cover yang menarik; (2) petunjuk pengunaan untuk memberikan arahan dalam menggunakan produk kliping; (3) indeks sebagai penelusuran informasi; (4) gambar pada kliping hams terlihat jelas; (5) produk mampu memenuhi kebutuhan informasi pemustaka; (6) desain kliping; (7) produk kliping elektronik menjadi sarana menyebar dan melestarikan informasi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Ilmu Informasi, Perpustakaan dan Kearsipan - D3
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 07 Jul 2022 01:30
Last Modified: 07 Jul 2022 01:30
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/38616

Actions (login required)

View Item View Item