Struktur dan Fungsi Sosial Cerita Rakyat Legenda Lubuk Batu Tigo di Kampung Tampunik Kenagarian Kambang Timur Kecamatan Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan

Melani, Triga (2022) Struktur dan Fungsi Sosial Cerita Rakyat Legenda Lubuk Batu Tigo di Kampung Tampunik Kenagarian Kambang Timur Kecamatan Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_2_TRIGA_MELANI_18017127_1460_2022.pdf

Download (307kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan; (1) struktur cerita rakyat legenda Lubuk Batu Tigo di Kampung Tampunik Kenagarian Kambang Timur Kecamatan Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan, (2) fungsi sosial cerita rakyat legenda Lubuk Batu Tigo di Kampung Tampunik Kenagarian Kambang Timur Kecamatan Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif dengan menggunakan kajian folklor. Informan penelitian berjumlah tiga orang yang merupakan masyarakat asli Kampung Tampunik Kenagarian Kambang Timur Kecamatan Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan. Data yang didapatkan dari ketiga informan tersebut berjumlah 30 data. Instrumen penelitian ini adalah peneliti sendiri. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data ada 2 yakni: (1) observasi atau studi lapangan, dan (2) wawancara. Pengabsahan data dilakukan dengan menggunakan teknik triangulasi. Setelah semua data dikumpulkan, maka dilakukan beberapa tahap lanjutan yakni tahap menyalin cerita, tahap penerjemahan bahasa, tahap klasifikasi, tahap analisis, tahap pembahasan serta penyimpulan hasil, dan tahap pelaporan. Hasil dari penelitian ini adalah: (1) struktur cerita rakyat legenda Lubuk Batu Tigo di Kampung Tampunik Kenagarian Kambang Timur Kecamatan Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan yang terbagi atas, (a) gaya bahasa, (b) tokoh dan penokohan, (c) latar, (d) alur, dan (e) tema dan amanat. (2) fungsi sosial cerita rakyat legenda Lubuk Batu Tigo di Kampung Tampunik Kenagarian Kambang Timur Kecamatan Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan yang terbagi atas, (a) menghibur, (b) mendidik, (c) mewariskan, (d) jati diri

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: P Language and Literature > P Philology. Linguistics
P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 21 Apr 2022 02:09
Last Modified: 21 Apr 2022 02:09
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/37730

Actions (login required)

View Item View Item