Pengaruh Kelincahan, Koordinasi Mata-Kaki dan Kemampuan Motorik terhadap Keterampilan Dribbling Pemain SSB Dinamika Sport Club Kabupaten Lima Puluh Kota

Putra, Noffetra Arya (2022) Pengaruh Kelincahan, Koordinasi Mata-Kaki dan Kemampuan Motorik terhadap Keterampilan Dribbling Pemain SSB Dinamika Sport Club Kabupaten Lima Puluh Kota. Skripsi thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
A_1_NOFFETRA_ARYA_PUTRA_17199108_3481_2020.pdf

Download (692kB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini diduga rendahnya keterampilan Dribbling pemain Dinamika. Rendahnya keterampilan Dribbling dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti kelincahan, koordinasi mata-kaki dan kemampuan motorik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh langsung, pengaruh tidak langsung dan pengaruh simultan kelincahan, koordinasi mata-kaki dan kemampuan motorik terhadap keterampilan Dribbling pemain Dinamika.Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan analisis jalur. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pemain Dinamika yang berjumlah 53 orang. Sampel di ambil dengan teknik Purposive Sampling, sehingga sampel berjumlah 20 orang. Instrument data kelincahan menggunakan tes Shuttle Run, koordinasi mata-kaki menggunakan tes koordinasi mata-kaki, kemampuan motorik menggunakan tes kemampuan motorik dan keterampilan Dribbling menggunakan tes Dribbling. Data dianalisis dengan analisis jalur melalui pengujian model struktural. Hasil pengujian hipotesis ditemukan, (1) terdapat pengaruh langsung kelincahan terhadap keterampilan Dribbling pemain Dinamika sebesar 5,48%, (2) terdapat pengaruh langsung koordinasi mata-kaki terhadap keterampilan Dribbling pemain Dinamika sebesar 5,11%, (3) terdapat pengaruh langsung kemampuan motorik terhadap keterampilan Dribbling pemain Dinamika sebesar 40,32%, (4) terdapat pengaruh tidak langsung kelincahan melalui kemampuan motorik terhadap keterampilan Dribbling pemain Dinamika sebesar 29,10%, (5) terdapat pengaruh tidak langsung koordinasi mata-kaki melalui kemampuan motorik terhadap keterampilan Dribbling pemain Dinamika sebesar 22,68%, dan (6) terdapat pengaruh kelincahan, koordinasi mata-kaki dan kemampuan motorik secara simultan terhadap keterampilan Dribbling pemain Dinamika sebesar 92,10%.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kelincahan, Koordinasi Mata-Kaki, Kemampuan Motorik, Keterampilan Dribbling
Subjects: R Medicine and Food > Sport General
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi - S1
Depositing User: Mrs Risna Juita
Date Deposited: 13 Apr 2022 03:24
Last Modified: 13 Apr 2022 03:24
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/37627

Actions (login required)

View Item View Item